News / Nasional
Minggu, 17 Agustus 2025 | 08:00 WIB
Perjalanan merchant ShopeeFood Susu Mbok Darmi dan Ayam Bang Dava. (Dok: Istimewa)

Kini, Ayam Bang Dava telah memiliki 56 gerai yang tersebar di 18 kota dari Bali hingga Surabaya. Saat ditemui media, Rahmandika memaparkan bahwa Ayam Geprek Bang Dava berencana untuk melakukan ekspansi bisnis hingga ke luar pulau Jawa pada tahun mendatang.

Gerai Ayam Bang Dava. (Dok: Istimewa)

Sejak memulai usahanya secara kecil-kecilan bersama keluarganya, ia memahami makna merdeka berbisnis yang seutuhnya. Menurutnya, merdeka dalam berbisnis berarti bebas menentukan arah sesuai nilai yang ia pegang, meskipun jalannya tidak selalu mudah.

“Saya memulai dari resep ibu di dapur rumah, langkah kecil yang konsisten ternyata bisa melampaui bayangan. Pesan saya, jangan menunggu sempurna. Mulailah dari apa yang dimiliki, nikmati prosesnya, jangan hanya fokus pada keuntungan, dan jangan takut gagal,” jelas Rahmandika Soepian selaku Owner dari Ayam Bang Dava (Sagala Group) saat diwawancarai.

Kisah Susu Mbok Darmi dan Ayam Bang Dava menjadi contoh bagaimana konsistensi, nilai usaha, dan kolaborasi hingga strategi promosi dapat mengantarkan merek lokal menembus pasar nasional dan mendapat lebih banyak keuntungan.

Sejak hadir di tahun 2021, ShopeeFood terus konsisten pada komitmennya menghadirkan berbagai kemudahan, promo, dan berbagai inovasi untuk mendorong pertumbuhan ekosistem di dalamnya. ShopeeFood sejauh ini juga memberdayakan ratusan ribu Merchant dan Mitra Pengemudi melalui misi #ShopeeAdaUntukSemua dalam melayani yang belum terlayani dengan baik melalui teknologi Shopee. ***

Load More