Suara.com - Misteri kematian diplomat muda Kementerian Luar Negeri (Kemlu), Arya Daru Pangayunan, masih terus memunculkan tanda tanya publik.
Padahal, polisi menyimpulkan bahwa almarhum mengakhiri hidupnya dengan cara tragis.
Pihak keluarga Arya Daru mengungkap kejanggalan respons aparat kepolisian pada malam penemuan jenazah.
Istri almarhum, Meta Ayu Puspitantri, dilaporkan sempat melakukan tujuh kali panggilan telepon darurat ke Polsek Menteng yang tidak mendapatkan jawaban.
Meta Ayu Puspitantri, yang panik karena tidak dapat menghubungi sang suami, berinisiatif mencari bantuan pihak kepolisian setempat.
Tercatat, ia berusaha keras menghubungi Polsek Menteng sebelum suaminya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Menanggapi informasi krusial ini, Kapolsek Menteng Kompol Rezha Rahandhi memastikan bahwa pihaknya akan melakukan penelusuran internal secara mendalam untuk mengklarifikasi dugaan tersebut.
Rezha menyatakan akan mengonfirmasi langsung kepada penyelidik yang bertugas pada malam kejadian untuk mengetahui alasan di balik tidak diresponsnya panggilan darurat itu.
"Nanti kami konfirmasi ke penyelidik terkait hal tersebut," kata Rezha saat dikonfirmasi, Minggu (24/8/2025).
Baca Juga: Derita Ayah Arya Daru: Kehilangan Anak Semata Wayang di Saat Istri Berjuang Melawan Kanker
Namun, Rezha belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut mengenai detail panggilan telepon yang dilakukan oleh istri Arya Daru.
Ia hanya menegaskan komitmen pihaknya untuk mendalami setiap laporan dan informasi yang disampaikan oleh pihak keluarga guna mengungkap tabir misteri kematian sang diplomat.
Kronologi
Sebelumnya diberitakan, Kuasa Hukum Keluarga Arya Daru, Dwi Librianto membeberkan kronologi lengkap sebelum diplomat muda Kemlu itu ditemukan meninggal dunia.
Menurutnya, Meta Ayu sudah berulang kali berupaya menghubungi suaminya sepanjang malam, namun tidak berhasil.
Peristiwa bermula pada Senin malam, 7 Juli 2025, ketika Meta Ayu berusaha menghubungi Arya sekitar pukul 21.20 WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
Menag Klaim Kesejahteraan Guru Melesat, Peserta PPG Naik 700 Persen di 2025
-
Menteri PPPA: Cegah Bullying Bukan Tugas Sekolah Saja, Keluarga Harus Turut Bergerak
-
Menteri Dikdasmen Targetkan Permen Antibullying Rampung Akhir 2025, Berlaku di Sekolah Mulai 2026
-
Polisi Tangkap Dua Pengedar Sabu di Bekasi, Simpan Paket 1 Kg dalam Bungkus Teh
-
Mendikdasmen Abdul Muti: Banyak Teman Bikin Anak Lebih Aman di Sekolah
-
Sempat Sembunyi di Bogor, Pelaku Penusukan di Pasar Gaplok Ditangkap Polisi
-
BNPB: Penanaman Vegetasi Jadi Benteng Pertama Hadapi Bencana Hidrometeorologi
-
GKR Hemas Soal Usulan Daerah Otonomi Baru: Tantangan Berat, Tak Mudah Lolos!
-
Sultan Najamudin Tegaskan DPD RI Bukan Oposisi: Siap Dukung Penuh Program Presiden
-
Akses Berobat Dipermudah: Pasien JKN Bisa Langsung ke RS Tanpa Rujukan Berlapis