-
Jawa Barat mendominasi Apresiasi Night Local Media Summit (LMS) 2025, menyapu bersih penghargaan bergengsi.
-
Apresiasi Night LMS 2025 mengakui kontribusi media lokal vital serta para pendukungnya di Indonesia.
-
Penghargaan LMS 2025 diberikan pada Eiger, Battam News, Ayo Bandung, dan Radar Cirebon.
Suara.com - Jawa Barat sapu bersih Apresiasi Night Local Media Summit 2025 yang digagas oleh IMS dan Suara.com di Jakarta, Selasa 7 Oktober 2025 dengan begitu meriah.
Sebuah malam penghargaan prestisius yang didedikasikan untuk menghormati dedikasi dan inovasi lembaga, serta media lokal di seluruh Indonesia ini disapu bersih oleh media di Jawa Barat.
Acara ini menjadi bukti nyata komitmen LMS 2025 untuk mengakui kontribusi vital yang tak terhitung nilainya dari para pelaku industri media di tingkat daerah.
Apresiasi Night LMS 2025 bukan sekadar seremoni, melainkan sebuah platform untuk menegaskan kembali bahwa media lokal adalah jantung dari informasi yang relevan dan kontekstual bagi masyarakat di berbagai wilayah.
Dalam Apresiasi Night LMS 2025, penghargaan diberikan dalam tiga kategori utama yang mencerminkan berbagai aspek penting dalam ekosistem media lokal.
Kategori pertama adalah Partner Pendukung Media Lokal diraih oleh Eiger.
Kategori ini secara khusus memberikan pengakuan kepada perusahaan atau organisasi yang telah menunjukkan dukungan kuat dan konsisten terhadap pertumbuhan serta keberlanjutan media-media lokal.
Dukungan ini bisa berupa pelatihan, pendanaan, fasilitas, atau kolaborasi strategis yang membantu media lokal mengatasi berbagai tantangan operasional dan teknis.
Kemudian kedua yakni kategori Media lokal inovatif yang dimenangkan oleh Battam News
Baca Juga: Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
Kategori Media Lokal Inovatif ini menganugerahkan penghargaan kepada media yang telah menunjukkan kreativitas luar biasa dalam penyajian konten, model bisnis, atau pemanfaatan teknologi untuk menjangkau audiens secara lebih efektif.
Ketiga Kategori Mitra Pendukung Media Lokal Media Summit dimenangkan oleh Ayo Bandung dan Radar Cirebon.
Kategori ini merupakan pemberian penghargaan kepada media yang berkontribusi langsung dalam menyukseskan gelaran Local Media Summit itu sendiri.
Sebagai informasi, Local Media Summit (LMS) 2025, pertemuan tahunan terbesar bagi media lokal dan skala kecil di Indonesia resmi dibuka hari ini pada Selasa (7/10/2025) kemarin.
Forum ini berlangsung selama dua hari pada 7-8 Oktober 2025 di JW Marriott Hotel, Kawasan Mega Kuningan, Jakarta. Dengan tema “Unlocking Local Capital: Building Sustainable Media Market in Indonesia”.
LMS 2025 menyoroti pentingnya membangun pasar media yang berkelanjutan melalui inovasi model bisnis, keterlibatan komunitas, dan pemanfaatan teknologi.
Tag
Berita Terkait
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Terungkap! Tak Hanya 10 Pesenam, Israel Juga Mau Kirim 15 Atlet Sambo ke Jakarta
-
Disinformasi Merajalela, Masyarakat Indonesia Lebih Percaya Warganet daripada Jurnalis
-
Anggaran Dipangkas Rp 15 Triliun, Gubernur DKI Siapkan Obligasi Daerah, Menkeu Beri Lampu Hijau
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Trauma Mengintai Korban Bencana Sumatra, Menkes Kerahkan Psikolog Klinis
-
Ribuan Buruh Geruduk Istana, Tuntut Revisi UMP DKI dan UMSK Jawa Barat
-
Prabowo Tolak Lihat Daftar Perusahaan Pelanggar: 'Takut Ada Teman Saya di Situ'
-
Kalender Akademik Januari-Juni 2026 untuk SD, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA
-
Solusi Login MyASN Digital Bermasalah Usai Ganti Hp
-
Jakarta Diguyur Hujan Ringan Hari Ini, Waspada Kelembapan Udara Meningkat
-
Pemerintah Siapkan Penghapusan Utang untuk UMKM Korban Bencana, Cek Syaratnya!
-
Tambang Emas Ilegal di Cigudeg Sulit Diberantas? Diduga Ada Cepu Bocorkan Razia Polisi
-
Darah Tumpah di Caracas, 75 Tewas Saat Pasukan AS Serbu dan Tangkap Presiden Maduro
-
Wagub Babel Dicecar 10 Jam di Bareskrim, Misteri Ijazah Sarjana Terkuak?