- Warga yang geram melontarkan berbagai makian kepada pengemudi yang disebut-sebut berwajah tenang setelah menabrak.
- Beberapa warga bahkan terdengar meminta agar mobil tersebut diamankan.
- Sejumlah pengendara juga terdengar membunyikan klakson secara bersamaan untuk menghentikan laju mobil.
Suara.com - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan aksi seorang Warga Negara Asing (WNA) melakukan tabrak lari di kawasan Tangerang.
Dalam rekaman yang beredar, terlihat mobil Pajero putih yang dikendarai oleh seorang pria dewasa melaju di jalan raya sambil menyeret sepeda motor di bagian depan sejauh sekitar dua kilometer.
Warga yang menyaksikan kejadian itu tampak panik dan berteriak meminta pengemudi untuk berhenti.
“Bang tabrak lari, bang!”, “Video bang, video!”, “Kejar, woi kejar!” teriak beberapa warga yang ikut mengejar kendaraan tersebut pada akun Instagram @lambeturah_official, dikutip Rabu (8/10/2025).
Sejumlah pengendara juga terdengar membunyikan klakson secara bersamaan untuk menghentikan laju mobil.
Mobil tersebut akhirnya menabrak pembatas jalan dan langsung dikepung warga.
Dalam video, beberapa orang terdengar berteriak memintanya keluar dari kendaraan.
“Woi keluar woi!”, “Gua hampir kena tabrak!”, “Tabrak lari dari ujung!”, “Gua mau nyebrang, ditabrak duluan!” kata salah satu orang yang ada di lokasi.
Warga yang geram melontarkan berbagai makian kepada pengemudi yang disebut-sebut berwajah tenang setelah menabrak.
Baca Juga: Tak Sanggup Lagi Biayai Pengobatan Korban yang Ditabrak, Nadya Almira Minta Bantuan Polisi
“Wajah tak berdosa, tabrak lari nyawa orang dibuat kayak nyawa kucing,” ucap salah satu warga dengan nada marah.
Ada pula yang mengatakan, “Abis tabrak lari nyantai ngerokok, ini manusia apa hewan ini.”
Beberapa warga bahkan terdengar meminta agar mobil tersebut diamankan.
“Umpetin dulu mobilnya, umpetin,” ujar seorang pria, disusul seruan lain, “Kuncinya cabut, kuncinya!”
Dalam video juga tampak sejumlah anggota kepolisian tiba di lokasi untuk mengamankan situasi.
Reporter: Maylaffayza Adinda Hollaoena
Berita Terkait
-
Diantar Denny Sumargo, Ini 5 Momen Penting Pertemuan Nadya Almira dan Korban Kecelakaannya
-
Detik-detik Nadya Almira Jenguk Adnan, Diwarnai Tangis Ibu hingga Tolak Salaman
-
Denny Sumargo Kunjungi Korban Tabrak Nadya Almira, Janji Bantu Buka Donasi
-
Nadya Almira Dicap Pembunuh: Ini Gak Semudah Isu Orang Ketiga
-
Tak Sanggup Lagi Biayai Pengobatan Korban yang Ditabrak, Nadya Almira Minta Bantuan Polisi
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
KPK Tancap Gas Sidik Korupsi Bansos, Meski Rudi Tanoe Terus Ajukan Praperadilan
-
Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards 2025 Sukses Digelar, Ini Daftar Para Jawaranya
-
Sekjen PBNU Minta Pengurus Tenang di Tengah Isu Pelengseran Gus Yahya dari Kursi Ketua Umum
-
Kader Muda PDIP Ditantang Teladani Pahlawan: Berjuang Tanpa Tanya Jabatan
-
Kementerian PU Tingkatkan Kapasitas Petugas Pelayanan Publik
-
Bukan Cuma Guru Ngaji, Ketua Kelompok Pengajian di Jember Kini Dapat Uang Insentif
-
Siswa Mengadu soal Perundungan di Sekolah, Wagub Rano Karno Janji Usut Tuntas
-
Mendagri Harap Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Perubahan Desa
-
Tak Terima Jadi Tersangka, Kakak Hary Tanoe Kembali Ajukan Praperadilan Lawan KPK
-
Hadiri Acara 50 Tahun Kemerdekaan Republik Angola, Mendagri: Kehormatan Besar bagi Rakyat Indonesia