- Polisi gelar olah TKP kecelakaan mobil MBG yang tabrak siswa di sekolah.
- Sopir telah diamankan, namun penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan mendalam.
- Posko pelayanan dan tim *trauma healing* disiapkan untuk membantu para korban.
Suara.com - Polda Metro Jaya menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) di SDN Kalibaru 01, Cilincing, Jakarta Utara, pasca-insiden sebuah mobil pengangkut Makan Bergizi Gratis atau MBG yang menabrak sejumlah siswa dan guru pada pagi tadi.
Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Asep Edi Suheri, menyatakan bahwa olah TKP dilakukan oleh tim Traffic Accident Analysis (TAA) Ditlantas Polda Metro Jaya. Ia juga mengonfirmasi bahwa sopir mobil tersebut telah diamankan untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
"Semoga anak-anak kita yang menjadi korban segera ditangani dengan baik dan pulih kembali," ujar Asep di Jakarta, Kamis (11/12/2025).
Untuk mendukung para korban, Polres Metro Jakarta Utara telah mendirikan posko pelayanan dan menyiapkan tim trauma healing untuk membantu pemulihan kondisi psikis para siswa.
Terkait penyebab kecelakaan, termasuk dugaan kelalaian sopir, Asep menegaskan pihaknya belum dapat menyimpulkannya karena penyelidikan masih berjalan.
"Karena lokasi kejadian bukan di jalan raya, Ditreskrimum dan Ditlantas diturunkan untuk mendalami peristiwa ini. Nanti hasilnya akan disampaikan," tuturnya.
Komitmen Pengusutan Tuntas
Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Erick Frendiz, berkomitmen untuk mengusut tuntas insiden ini secara profesional.
"Kami menegaskan bahwa kepolisian berkomitmen mengusut kasus ini secara menyeluruh. Jika ditemukan unsur pidana, proses hukum akan dilanjutkan," kata Erick.
Baca Juga: Terungkap! Sopir Mobil Berstiker BGN Tabrak Siswa SDN Kalibaru Ternyata Seorang Kernek
Polda Metro Jaya juga mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan selektif dalam menerima informasi yang beredar, serta memastikan akan terus memberikan informasi terkini mengenai perkembangan kasus ini. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
-
Badan Geologi Ingatkan Longsor Susulan Masih Mengintai Cisarua, Ini Pemicunya
-
Percepatan Relokasi dan Tata Ruang Aman Jadi Fokus Mendagri Pascabencana
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara
-
Bantah Tebang Pilih, Satgas Ungkap Proses di Balik Perintah Prabowo Sikat 28 Izin Perusahaan
-
Pengamat Nilai Pengacara Nadiem Tak Siap Hadapi Jaksa, Apa Alasannya?
-
Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Bela Istri dari Jambret di Sleman, Ini Kronologi Versi Polisi
-
JPO 'Melayang' JIS-Ancol Bakal Jadi Ikon Baru Jakarta, Kapan Bisa Digunakan?
-
Pramono: WFH dan PJJ di Jakarta Hanya Saat Hujan Deras, Cerah Tetap Masuk Normal
-
Adu Cepat Lawan Maut: Basarnas Terjang 'Bubur Pasir' Cari Puluhan Korban Longsor Cisarua