Suara.com - Buat Anda yang kerap berselfie saat berkendara, kini harus lebih waspada. Pasalnya, Anda akan kena ancaman pencabutan SIM atau denda dengan nilai yang cukup berat.
Tercatatkan, lebih dari 31.000 pengendara telah memosting foto di Instagram dengan tagar #drivingselfie dan ribuan pengendara lainnya muncul di Twitter serta Snapchat. Kegiatan ini dinilai melanggar peraturan karena bisa mengancam keselamatan saat berkendara.
Buat Anda yang baru dua tahun memiliki SIM dan ketahuan melakukan pelanggan ini, maka SIM tersebut akan dicabut. Dan jika pengendara mengendarai dengan kecepatan tinggi sambil berselfie maka hukumannya cukup berat.
Bahkan, cukup menyentuh layar di smartphone Anda saat mengemudi Anda akan terkena pinalti dan denda 200 poundsterling atau sekitar Rp3,8 jutaan. Dan jika sudah tertangkap dua kali, maka dendanya pun akan berlipat ganda.
Dalam beberapa kasus serius yang masuk ke pengadilan, hanya sekali melakukan pelanggaran saja sudah cukup membuat Anda terkena denda 1.000 poundsterling atau kisaran Rp19,4 jutaan.
Tercatatkan, 15 persen dari pengendara berusia 18 hingga 25, banyak yang baru saja lulus tes SIM, mengaku mengambil foto selfie. Bukan hanya itu saja, tapi banyak pengendara yang juga melakukan panggilan video di FaceTime dan Skype.
Penelitian sebelumnya mengungkapkan bahwa pengemudi yang menggunakan telepon di belakang kemudi sebenarnya lebih berbahaya daripada orang yang mabuk atau merokok ganja. Hal ini dikarenakan reaksi yang lebih lambat dan kesulitan untuk tetap berada di jalur yang benar.
Lalu, mungkinkan aturan ini juga diterapkan di Indonesia? Kira-kira bagaimana respon masyarakat? Akan menerima atau justru mengkritik? [The Sun]
Baca Juga: Wisata Selfie di Bandung Jiplak Hasil Karya Seniman Luar Negeri?
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari