Suara.com - Aplikasi berbagi kendaraan atau ride-sharing dari Prancis, BlaBlaCar di awal pekan ini (12/11/2018), menyatanya bahwa mereka melakukan penawaran untuk membeli Ouibus, operator bus yang dimiliki oleh perusahaan kereta api SNCF (France National Railway Company).
Dilansir kantor berita Antara dari Reuters, Selasa (13/11/2018), BlaBlaCar belum mengungkapkan ketentuan mengenai pembiayaan, akan tetapi mereka mengatakan pihaknya telah mengumpulkan 101 juta Euro atau setara dengan 114 juta dolar Amerika Serikat (AS). Berasal dari para investor, termasuk SNCF yang bakal menjadi pemegang saham.
BlaBlaCar, yang diluncurkan pada 2006 adalah salah satu perusahaan yang paling cepat berkembang di Prancis. Aplikasi ini diunduh oleh sekitar 65 juta pengguna di 22 negara, dengan Rusia sebagai salah satu pasar utama.
"BlaBlaCar dan SNCF berbagi ambisi untuk mengembangkan mobilitas bersama, sembari membatasi kepemilikan kendaraan secara tunggal," demikian bunyi pernyataan resmi dari perusahaan berbagi kendaraan itu.
Ouibus, didirikan pada 2012 oleh SNCF sebagai operator murah yang melayani perjalanan jarak jauh. Saat ini Ouibus sedang dalam proses perluasan secara internasional.
Bersama BlaBlaCar dan layanan berbagi kendaraan lainnya, layanan Ouibus berkembang pesat awal tahun ini, di mana saat itu terjadi aksi mogok yang dilakukan oleh masinis SNCF dan staf lainnya. Sebuah kondisi di mana perjalanan kereta api di Prancis terganggu selama beberapa minggu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Subsidi hingga Rp2 Juta, Cek Daftar Cicilan Ringan Motor Honda Januari 2026
-
4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
-
Berapa Pajak dan Konsumsi BBM Toyota Land Cruiser Prado Bekas? Harga Beda Tipis dari Raize
-
Kenapa STNK Perlu Diperpanjang? Ternyata Ini Alasannya
-
Mesin Sama Persis dan Lebih Murah Rp3 Juta, Ini Alternatif Honda Scoopy yang Tetap 'Kalcer'
-
MPV Pintu Geser Mewah ala Alphard, Harga ala Carry Pickup: Intip Pesona Toyota NAV1 Bekas
-
KIA Rio vs Grand Avega Hatchback, Mending Mana? Segini Harga dan Pajaknya
-
Terpopuler: 5 Mobil Kecil Bekas Terbaik untuk Lansia, Update Harga BYD Januari 2026
-
Harga Fantastis, Performa Juara: Intip Harga Terbaru Subaru Generasi Baru yang Bikin Melongo
-
XPeng P7+ 2026 Meluncur: Lebih Kencang dari Pajero, Jarak Tempuh hingga 1.550 km