Suara.com - Beberapa perusahaan perjalanan luar angkasa disebut-sebut tengah mendekati David Beckham untuk melakukan misi perjalanan di luar orbit Bumi.
Atas beberapa pertimbangan, mantan bintang Manchester United ini dianggap figur yang tepat untuk melakukan publikasi dari projek yang akan dilakukan di berbagai kawasan jagad raya serta semesta luas.
Salah satu alasannya adalah: suami Victoria Beckham ini menggemari dunia sains ruang angkasa, yang terbukti dengan adanya tato planet di bagian leher!
"Rencana itu adalah suatu hal yang sudah lama dibicarakan dengan David Beckham. Di zaman old memang diperdebatkan, akan tetapi di zaman now perjalanan luar angkasa menjadi prospek yang lebih realistis, serta bisa menjadi kenyataan," ujar seseorang sumber dalam, yang tidak disebutkan namanya, dikutip dari Autoevolution.
Meski setuju menjadi astronot dadakan dan mungkin bakal mencoba kendaraan luar angkasa, David Beckham memiliki permintaan khusus.
Sebagai mantan pesepakbola, dirinya ingin melemparkan sebuah bola saat berada di luar angkasa. Dan belum disebutkan secara detail, apakah ia akan melakukannya dari pesawat ulang-alik, stasiun angkasa luar, atau malahan keluar mendarat di suatu planet dengan mengandalkan kendaraan all-terrain. Mirip kendaraan Rover yang dikembangkan untuk penjelajahan di Planet Mars.
"Hal ini belum pernah dilakukannya dan tentu akan membuatnya sangat gugup karena menjadi pusat perhatian dunia," lanjut sumber dalam tadi.
Dan sejauh ini, belum ada konfirmasi resmi dari pihak David Beckham dan perusahaan perjalanan ruang angkasa yang menjalankan projek itu. Namun jika hal ini benar, apalagi sampai ada kegiatan mengoperasikan kendaraan bermesin untuk misi luar angkasa, tentunya bakal jadi semakin seru!
Baca Juga: Disebut Kurang Ajar, Susi Pudjiastuti Marah di Twitter
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan