Suara.com - Jalan tol Jakarta-Cikampek II (Elevated) atau Japek Layang sudah dioperasikan pada Minggu (15/12/2019). Tol yang saat ini khusus ditujukan bagi kendaraan pribadi golongan I bisa digunakan secara cuma-cuma atau tidak berbayar hingga tahun baru 2020. Sehingga mudikers atau para pemudik Libur Nataru atau Perayaan Hari Raya Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 bisa menggunakannya secara gratis.
Yang perlu dicatat adalah kondisi struktur jalan layang Japek II ini. Yaitu, kurang dari 40 km akan ditemui sambungan-sambungan jalan dengan efek menimbulkan mobil bergetar saat melaluinya.
Jusri Pulubuhu, Instruktur dan Founder Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) mengatakan jalan tol Elevated II masih cukup aman, namun memang tidak nyaman.
"Semua masih dalam batas aman, namun kalau ditanya nyaman atau tidak, jawabnya adalah tidak nyaman sama sekali infrastruktur ini," kata Jusri Pulubuhusaat dihubungi Suara.com.
Ia menambahkan, jalan layang atau Tol Japek Elevated II memiliki efek membuat mual. Akan tetapi pengemudi masih bisa membawa mobilnya dalam batas aman. Walaupun korelasi antara nyaman dengan keselamatan sangatlah erat.
"Ketika ada rasa tidak nyaman, itu indikasi batas-batas keselamatan sudah berkesinggungan," tegas Jusri Pulubuhu.
Lebih jauh, Jusri Pulubuhu memaparkan, dirinya sudah mencoba melintasi jalan layang itu. Dengan kecepatan maksimal 80 km per jam dan melakukan beberapa metode pengujian. Disimpulkan bahwa semua masih dalam batas aman.
"Hanya, jalur dari Cikunir menuju Karawang lebih bergelombang ketimbang arah sebaliknya," tutupnya.
Bagi mudikers dengan mobil pribadi, cermati wacana melintas di Tol Japek II ini secara seksama.
Baca Juga: 5 Hits Otomotif Pagi: Beda Motor Dua Presiden, Panggang Daging di Mobil
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Viral Insiden Sepeda Listrik dan Truk, Goda Ganti Unit Baru Lewat Program Asuransi
-
5 Mobil Bekas Murah yang Layak Dibeli untuk Persiapan Mudik Lebaran
-
6 Mobil Pintu Geser Tahun Muda Hemat: Praktis, Kabin Lega, dan Ramah Kantong
-
5 Motor Kopling 150cc Terbaik untuk Anak Muda, Gagah dan Sporty
-
Siapkan Duit untuk Promo Imlek Motor Listrik: Ini 5 Unit yang Wajib Dilirik
-
Anti-Pasaran: Ini 5 Mobil Bekas 1200cc Cocok untuk Anak Muda Mulai 70 Jutaan
-
5 Ini Motor Bekas Murah yang Penuhi Syarat Jadi Driver Maxim, Mulai Rp7 Jutaan
-
Viral Donald Trump Diduga Beri Isyarat Jari Tengah Saat Kunjungi Pabrik Ford
-
Dompet Publik Mengering, Honda Isyaratkan Penggelontoran Mobil-Mobil Murah
-
5 Mobil Bekas Rp50 Juta Cocok buat Mudik Jarak Jauh: Irit BBM, Mesin Bandel