Suara.com - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump dikabarkan kepincut dengan salah satu produk supercar milik Ford, yakni Ford GT. Dipetik dari laporan The Detroit Free Press, orang nomor satu Negeri Paman Sam itu terkesan oleh GT edisi karbon untuk produksi tahun 2020.
Hal ini diketahui saat salah satu pembesar Ford membeberkan bahwa dalam kunjungannya ke pabrik Ford, disebutkan bahwa Donald Trump berniat membeli satu unit Ford GT edisi karbon 2020.
"Aku ingin satu unit. Mobil apa itu, ya? Mobil yang luar biasa," ujar Presiden Donald Trump kepada Chief Executive Officer (CEO) Ford, Jim Hackett dan Ketua Eksekutif, Bill Ford Jr, sebagaimana dikutip dari Autoevolution.
Sesuai dengan publikasi dari staf kepresidenan kepada pejabat Ford,Donald Trump tertarik melihat GT setelah melihat film "Ford v Ferrari", mungkin mengacu pada GT40 lama.
"Bill Ford secara pribadi menunjukkan kepada presiden kita tentang GT dan dapat menceritakan beberapa kisah tentang Ford di Le Mans dan pengembangan kendaraan GT," kata kepala petugas komunikasi Ford, Mark Truby.
Ford GT 2020 Carbon adalah mobil super buatan Ford dengan mid-engine yang hanya diproduksi 1.350 unit, dan dibangun kurun 2017 - 2022. Mobil ini dibekali mesin 3.5L EcoBoost, mampu mencapai kecepatan hingga 349 km per jam dan tenaga sebesar 660 daya kuda.
Untuk urusan harga mobil ini merupakan model yang diproduksi dalam jumlah terbatas dengan banderol 750 ribu dolar Amerika Serikat (AS) atau setara Rp11 miliar.
Baca Juga: Buat yang Cuek Sama COVID-19, Nih Kisah Medis Corona 3 Bulan Tak Pulang
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
5 Pilihan Motor Honda yang Mirip Vespa untuk Mahasiswa: Desain Retro, BBM Irit
-
5 Motor Matic Bekas dengan Bagasi Lega, Paling Oke untuk Kurir Makanan
-
5 Mobil Listrik yang Mudah Diparkir: Mulai Rp180 Jutaan, Klop Buat Pengemudi Pemula
-
SUV China Bikin Geger, Spek Gahar dan Ada Shower Biar Segar
-
Terpopuler: Nissan Juke Bangkit dari Kubur, Motor Berbagasi Lega Cocok untuk Belanja
-
5 Mobil Bekas Eropa Irit untuk Pencinta Brand, Budget ala Kelas Menengah
-
5 Skuter Matic Bekas dengan Bagasi Lega untuk Belanja Ibu Rumah Tangga
-
4 Motor Honda Mirip Vespa: Gaya ala Sultan, Dompet Tetap Aman
-
Perbandingan Dua Mobil PHEV Asal China yang Tawarkan Efisiensi Tanpa Tinggalkan Performa
-
Berapa Pajak Honda BeAT November 2025? Segini Biaya Tahunan untuk Tipe Termurah