Suara.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kini memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB Transisi. Meski status bukan lagi PSBB Total Jilid II, tentu saja aktivitas di luar rumah serta berkendaraan pribadi hanya dilakukan bila ada kebutuhan mendesak saja. Termasuk yang berurusan dengan mobil kesayangam, karena virus penyebab penyakit COVID-19 belum lagi reda.
Guna mendukung program pemerintah, dengan tetap fokus pada perawatan kondisi mesin kendaraan agar selalu dalam kondisi prima, PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) menggandeng Brum Indonesia menghadirkan layanan servis di rumah bagi pengguna kendaraan roda empat, dengan pelayanan yang aman, nyaman. Penggarapan di lokasi dilakukan para mekanik profesional Brum Indonesia, sedangkan produknya menggunakan pelumas Mobil Lubricants.
"Kami harap layanan ini mampu memberikan kemudahan bagi konsumen yang ingin tetap menjaga dan merawat kendaraannya selama pandemi dan masa PSBB ini berlangsung, tentunya dengan tetap menjalankan protokol kesehatan selama proses servis di rumah dilakukan," ujar Eben Tambunan selaku Mobil Lubricants General Manager, dalam rilis pers tertulisnya.
Eben Tambunan pun berbagi informasi seputar perawatan mesin kendaraan dan jenis pelumas yang sesuai. Utamanya adalah soal standar SAE atau The Society of Automotive Engineers.
Detailnya:
- SAE adalah standar untuk tingkat kekentalan pelumas. Untuk penggunaannya, konsumen perlu dipandu saat memilih, sehingga sesuai dengan mesin mobil milik masing-masing.
- Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi tingkat kekentalan pelumas yang mesti dipilih agar sesuai adalah usia kendaraan.
- Mengapa usia kendaraan menjadi penting, karenaberkaitan dengan teknologi, serta jarak renggang antarkomponen mesin yang sudah tak serapat saat kondisi baru.
- Sehingga yang dibutuhkan konsumen adalah, wajib mengetahui karakteristik kendaraannya sebelum menentukan jenis pelumas.
Kemudian soal mekanik yang akan melayani servis di rumah konsumen selama diberlakukan PSBB, Bagus Mahadityo, CEO Brum Indonesia memberikan jaminan.
"Mekanik tersertifikasi dan berpengalaman membuat kami percaya mampu memberikan edukasi untuk pengguna jasa Brum Indonesia. Termasuk edukasi dari mekanik kami tentang jenis pelumas rekomendasi yang memang kadang menjadi dilema untuk konsumen," tuturnya.
Layanan servis penggantian pelumas mesin di rumah ini bisa dinikmati masyarakat Jabodetabek hingga akhir 2020, dengan menawarkan dua paket layanan. Yaitu:
- Paket ganti oli
- Paket komplet (tune up dan ganti oli)
Seluruhnya dikemas dalam harga menarik. Dan khusus Oktober ini, konsumen bisa mendapatkan masker dan minyak goreng melalui program "Mobil Ngebrum, Dapur Ngepul" dengan memilih paket komplet.
Baca Juga: Alarm Mobil Sering Berbunyi Sendiri? Begini Cara Lakukan Reset
Berita Terkait
-
Tren Stay at Home Holiday: Kenapa Liburan di Rumah Jadi Pilihan Gen Z?
-
Liburan Akhir Tahun Nggak Kemana-mana, Yuk Simak Beberapa Tips Betah di Rumah!
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Anggaran Daerah Dipotong, Menteri Tito Minta Pemda Tiru Jurus Sukses Sultan HB X di Era Covid
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari