Suara.com - Kawasaki baru saja merilis video yang menunjukkan sebuah purwarupa sepeda motor yang menggunakan sistem hybrid, yang mengombinasikan mesin berbahan bakar bensin dan baterai listrik.
Melansir Visordown, video tersebut menunjukkan bagaimana sistem hybrid bekerja pada motor. Perusahaan dengan jelas memperlihatkan teknologi yang sejalan dengan sistem konektivitas Kawasaki Rideology.
Dalam video berdurasi 1 menit 40 detik dengan judul Kawasaki Rideology meets Hybrid Power itu, produsen otomotif Jepang tersebut membebeberkan bahwa teknologi mesin hibrida untuk sepeda motor adalah salah satu targetnya di masa depan.
Teknologi motor hybrid Kawasaki ini unik, karena memberikan keleluasaan kepada penunggang untuk memilih menggunakan sumber tenaga motor saat sedang melaju, apakah mau menggunakan mesin bensin atau listrik.
Kawasaki, dalam video itu, mencontohkan bahwa pengendara bisa menggunakan bahan bakar bensin dalam perjalanan di luar kota dan beralih ke listrik saat mengemudi di lingkungan perkotaan.
Pada bagian akhir video, Kawasaki memberi kesempatan pada penonton untuk mendengarkan dan melihat perbedaan kinerja mesin yang dipacu mesin bensin dan baterai pada sebuah purwarupa yang ditampilkan hanya separuh.
Dengan mudah akan terlihat dan terdengar bahwa saat mengandalkan listrik, motor itu melaju halus. Tetapi saat beralih ke mesin bensin, tarikan menyentak lebih bertenaga.
Rencana Kawasaki untuk menghadirkan motor hybrid sebenarnya sudah mencuat beberapa bulan lalu. Kabar tersebut awalnya dipicu oleh munculanya gambar paten motor yang jenisnya masih belum diketahui. Saat itu gambar menunjukkan motor bertenaga bensin konvensional yang di balik bodinya terdapat beberapa piranti motor listrik dan juga baterai.
Baca Juga: Kawasaki Resmi Luncurkan Ninja ZX-10R 2021, Teknologinya Canggih!
Berita Terkait
-
Solusi Jalan Rusak di Awal Tahun, Update Harga Motor Trail per Januari 2026
-
Bertenaga Ninja tapi Nyaman Dikendarai, Kawasaki Siapkan Skutik Hybrid 'Bongsor' yang Irit dan Ganas
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari
-
Mengenal si Retro Mewah Kawasaki Estrella 250: Pajaknya Berapaan? Segini Konsumsi Bensinnya
-
Naksir Kawasaki Meguro 230 Bekas, Butuh Berapa Duit? Begini Spesifikasi dan Konsumsi BBM
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
4 Pilihan Mobil Daihatsu Bekas Mulai Rp70 Juta, Solusi Pusing Kredit yang Realistis
-
Daftar Harga Honda BeAT Terbaru 2026 Lengkap dengan Model dari Masa ke Masa
-
Cek Harga Toyota Raize dan Simulasi Cicilan per Januari 2026, Pas Jadi Mobil Pertama
-
Tembus 71 Km per Liter: Pesona Motor Honda yang Bikin Jarang Mampir SPBU, Cocok Buat Kurir
-
5 Rekomendasi Mobil SUV 5 Seater, Ukuran Kompak dan Ruang Kabin Lega
-
Panduan Beli Motor Honda Tanpa Keluar Teras Lewat MotorkuX: Harga OTR Jelas, Bebas Cemas
-
5 Motor Kopling Kuat Nanjak Terbaik 2026, Sporty dan Tangguh
-
5 Mobil Bekas Sedan Kompak Rp50 Jutaan, Nyaman dan Aman untuk Lansia
-
Rekomendasi Mobil Bekas untuk Pensiunan yang Tak Mau Repot Perawatan
-
5 SUV Murah dengan Harga Stabil Mulai 70 Jutaan Januari 2026, Performa Kencang