Suara.com - Putri Diana, seatbelt mobil, patung, Yamaha, Grand Prix, PUBG Mobile, GIIAS, pameran otomotif, PPKM Darurat Jawa-Bali, dan pembatasan mobilitas menjadi highlight dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com yang dipetik dari tayangan kemarin.
Tahun ini, peringatan hari ulang tahun Putri Diana, The Princess of Wales berlangsung syahdu. Bila tahun-tahun sebelumnya, kedua putra mendiang, yaitu Pangeran William dan Pangeran Henry atau lebih akrab disapa sebagai Pangeran Harry menggelar konser musik sampai kunjungan ke panti sosial, kali ini mereka meresmikan berdirinya sebuah patung.
Berlokasi di taman favorit Sang Putri dalam lingkungan Kensington Palace, di Sunken Garden kini terdapat monumen ibunda mereka berdua.
Menyimak sosok patung perunggu yang menampilkan Putri Diana dan tiga anak, ingatan juga akan dibawa kepada peristiwa menyedihkan kecelakaan lalu lintas di Paris yang merenggut Sang Putri. Sebuah imbauan agar seatbelt mobil selalu digunakan bila berada dalam kendaraan.
Sementara itu, situasi kenaikan kasus pasien positif Covid-19 di Tanah Air menjadi dasar diberlakukannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat Jawa-Bali. Peraturan ini berlaku 3-20 Juli 2021 dengan serangkaian pembatasan mobilitas. Tak terkecuali di sektor transportasi.
Baik perjalanan menggunakan bus jarak jauh, kereta api sampai pesawat terbang membutuhkan penunjukan kartu vaksinasi. Dan untuk pemakaian taksi konvensional maupun dalam jaringan (daring) serta sarana transportasi darat lainnya juga diatur dalam PPKM Darurat.
Masih soal PPKM Darurat Jawa-Bali, pentas otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS mengalami penundaan. Kekinian, telah ditetapkan tanggal baru pelaksanaannya.
Dan dari pentas balap, tahun ini Yamaha merayakan 60 tahun keikutsertaannya dalam Grand Prix atau GP sepeda motor. Meski jalan menuju kemenangan berliku, perusahaan ini menyebutkan motorsport adalah bagian budaya dari pabrikan berlogo garpu tala itu.
Sebagai pemungkas, adalah keseruan bermain game PUBG Mobile. Setelah sukses menggandeng McLaren untuk menghadirkan model mobil eksotisnya McLaren 570S untuk bertarung di pentas game, kini tiba giliran Tesla.
Baca Juga: Pengendalian PPKM Darurat, 4.463 Personel Gabungan Diturunkan
Yup, dalam wadah kerja sama, mobil Tesla dalam desain seru bisa diajak bersama untuk bertarung di trek virtual.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat berakhir pekan di rumah, dan jangan lupa terapkan selalu protokol kesehatan.
1. Stop Press! GIIAS 2021 Ditunda, Usai Pertimbangkan Kenaikan Kasus Covid-19 di Indonesia
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo memutuskan bahwa penyelenggaraan Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS mesti ditunda. Bila semula siap berlangsung 12-22 Agustus 2021, maka jadwal terbaru menyebutkan 9-19 September 2021. Demikian dipetik dari rilis resmi sebagaimana diterima Suara.com.
Sampai dengan pengujung Juni, persiapan telah dilakukan Gaikindo demi memastikan agar penyelenggaraan GIIAS dapat memenuhi semua protap kesehatan di tengah pandemi Covid-19.
Tag
Berita Terkait
-
Cuma Beda Rp300 Ribu dari Vario 125, Ini Matic Yamaha 150cc Termurah Januari 2026 yang 'Nendang'
-
Ringan dan Anti-Jinjit, Ini 4 Pilihan Motor Matic Bekas Paling Nyaman untuk Orang Tua
-
Viral karena Dihujat, Patung Macan Putih Kediri Kini Jadi Magnet Wisata Dadakan!
-
Budget Rp5 Juta Dapat Motor Mio Tahun Berapa? Ini Pilihan Terbaiknya
-
Dari Ejekan Jadi Rezeki, Patung Macan Putih Kediri Jadi Wisata Dadakan
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Toyota Rilis Mobil Listrik Murah Harga Rp 200 Jutaan, Bisa Jakarta -Yogyakarta Tanpa Isi Baterai
-
5 Motor Listrik Roda 3 untuk Lansia yang Aman dan Mudah Dikendarai
-
5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
-
Daftar Daerah yang Masih Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan di 2026
-
Pantang Gegabah, Amankah Beli Mobil Bekas Tarikan Leasing?
-
Xiaomi Targetkan Penjualan 500 Ribu Mobil Listrik 2026, Ada SUV Baru
-
5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
-
Mobil Bekas Honda Jazz 2010 Berapa Harganya Sekarang? Cek Spesifikasi, Pajak dan Kelebihannya
-
Punya Budget Rp5 Juta? Ini 5 Motor Honda Bekas Paling Bandel dan Irit yang Bisa Dipinang
-
Mobil Listrik Kia Sepi Peminat di Tengah Peningkatan Penjualan 2025