Suara.com - Misi membawa pesan kerukunan bersaudara se-Tanah Air hadir lewat pasangan Kamaruzzaman Bustaman Ahmad dan Fitri Zulfidar. Bersama satu unit motor gede atau moge kapasitas 250cc keduanya tur bersepeda motor berkeliling Indonesia mengampanyekan program "Indonesia Harmoni".
Sang istri, Fitri Zulfidar adalah ibu lima anak, sedangkan sang suami, Kamaruzzaman Bustaman Ahmad adalah dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Ar Raniry, Banda Aceh, sekaligus peneliti antropologi dan sosiologi. Juga Ketua FKPT Aceh.
Dikutip dari kantor berita Antara, Kamaruzzaman Bustaman Ahmad menyatakan bahwa "Indonesia Harmoni" adalah program Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Tujuannya mencegah terorisme, antitoleransi, dan lainnya.
Ia memberikan detail bahwa tur mengusung misi perdamaian ini direncanakan berlangsung tiga bulan menggunakan sepeda motor dengan kapasitas 250 cc. Acaranya mengunjungi seluruh provinsi di Indonesia.
"Tur ini diawali karena hobi jalan-jalan bersepeda motor. Begitu juga dengan istri. Tur ini juga merupakan amanah Kepala BNPT. Dalam tur ini, kami juga mengenalkan Aceh yang sebenarnya, karena banyak informasi yang salah tentang provinsi berjuluk Tanah Rencong," kata Kamaruzzaman Bustaman Ahmad.
Ia pun menambahkan mengajak istrinya, karena ingin bersama-sama berkontribusi menyukseskan program "Indonesia Harmoni".
"Dalam tur ini, istri bertugas mengurus akomodasi, konsumsi, dan komunikasi selama perjalanan. Saya fokus mengendarai sepeda motor. Kami hanya berjalan di siang hari, sedangkan malam istirahat," lanjut biker itu.
Sang istri menyatakan langsung menerima ketika diajak mengikuti tur kampanye "Indonesia Harmoni".
"Saya dengan suami sama-sama suka berjalan-jalan. Tur ini impian saya. Awalnya, saya perkirakan tur ini dilaksanakan delapan tahun ke depan, tapi terlaksana sekarang. Maka saya tidak berpikir dua kali, langsung menerima ajakan suami. Anak-anak juga mendukung," sambut Fitri Zulfidar.
Baca Juga: Tips Pilih Ban Sepeda Motor yang Tepat Saat Touring Jarak Jauh
Sebelum tur berdua dalam "Indonesia Harmoni", Kamaruzzaman Bustaman Ahmad bersama istri telah melakukan pemanasan motoran berdua dari Bali menuju Banda Aceh. Kemudian touring di beberapa negara seperti Thailand.
"Selain mengampanyekan Indonesia Harmoni, kami juga ingin bersilaturahmi serta mengenal dan mempelajari keberagaman budaya Nusantara. Kami juga akan mengenalkan Aceh kepada masyarakat Indonesia," lanjut Kamaruzzaman Bustaman Ahmad.
Mantan Ketua Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme atau FKPT Aceh, Prof Yusni Sabi melepas perjalanan suami istri ini dalam tur "Indonesia Harmoni". Ia mengingatkan Kamaruzzaman Bustaman Ahmad bersama istri untuk tetap menjaga nama baik Aceh selama menjalani touring panjang itu.
"Saya salut dan terkejut ketika Kamaruzzaman Bustaman Ahmad membawa istri dalam tur perdamaian ini. Tur ini memperkuat keberadaan masyarakat Indonesia dalam mencegah intoleransi, radikal, dan terorisme," pungkas Prof Yusni Sabi.
Sukses selama touring motoran dan selalu aman ya, Bapak dan Ibu!
Berita Terkait
-
5 Moge dengan Perawatan dan Pajak Murah, Cocok Buat Tampil Gagah
-
Menag Tinjau Pembangunan Tahap II Terowongan Silaturahmi, Tekankan Pesan Toleransi
-
9 Momen Hangat Artis Muslim Dampingi Keluarga dan Kerabat di Hari Natal 2025
-
5 Motor Bekas Moge Murah untuk Pemula Penggemar Motor Besar, Suara 4 Silinder Mulai Rp 30 Jutaan
-
9 Moge Honda Paling Gagah, Rebel 500 Jadi Termurah Desember 2025
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula
-
Daftar Sedan Bekas Paling Bandel Harga 70 Jutaan yang Irit dan Minim Drama Perawatan
-
Harga Alphard Eks Menag Yaqut di LHKPN Tuai Sorotan, Beda Jauh dari Harga Resmi?
-
Uang Rp30 Juta dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Ekonomis dan Irit BBM
-
Tips Menghindari Beli Motor Bekas Kena Banjir Rob, Cek Dulu 5 Bagian Berikut
-
5 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta Pilihan Terbaik 2026, Kuat Nanjak dan Bandel di Jalan Rusak
-
Toyota Gazoo Racing Resmi Berganti Nama Demi Fokus pada Mobil Performa Tinggi