Suara.com - Menyusul layanan tanpa turun atau lantatur alias drive thru swab antigen COVID-19, kekinian muncul inovasi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Jawa Barat. Yaitu pemberian layanan gratis berupa swab antigen kepada warga setempat. Wahana pendukungnya adalah sepeda motor dan mobil yang beroperasi keliling.
Dikutip dari kantor berita Antara, Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono di Depok, Rabu (11/8/2021) menyatakan bahwa pelayanan ini diberikan pihaknya demi memudahkan masyarakat melakukan swab.
Selain itu sebagai upaya dalam melakukan tracking di kalangan masyarakat yang bergejala dan kontak erat dengan pasien positif COVID-19.
Adapun dalam pelaksanaannya, petugas kesehatan yang dikerahkan adalah personel dari Laboratorium Helix dan The Swab.
Dengan menggandeng pihak ketiga itu, Pemkot Depok berupaya memaksimalkan pelayanan swab antigen keliling ini.
"Saat ini tersedia satu unit mobil dan satu unit motor swab antigen keliling di setiap kecamatan. Kendaraan akan mendatangi rumah warga yang sudah menghubungi hotline yang disediakan. Selain itu juga akan menyasar ke RT dengan zona merah maupun Pos RW," jelas Imam Budi Hartono menjelaskan cara kerja sepeda motor dan mobil swab antigen keliling ini.
Kepada warga yang merasa kontak erat dengan pasien COVID-19 maupun merasakan gejala diimbaunya untuk menghubungi layanan swab antigen keliling itu.
Berikut beberapa nomor hotline layanan swab keliling wilayah Pemkot Depok:
- Hotline Satgas COVID-19: 0822-8877-0678
- Hotline Kecamatan Sawangan, Kecamatan Cinere, Kecamatan Limo, Kecamatan Bojongsari, Kecamatan Cipayung, dan Kecamatan Beji: 0811-8470-268
- Kecamatan Pancoran Mas, Kecamatan Tapos, Kecamatan Cimanggis, Kecamatan Sukmajaya, dan Kecamatan Cilodong: 0878-7051-1359
Baca Juga: Selain Tesla, Volkswagen Dorong India Pangkas Pajak Impor Mobil Listrik
Berita Terkait
-
Pakar Ingatkan Bahaya Kriminalisasi Kebijakan bagi Sebuah Inovasi
-
Saat Pesisir Berinovasi: Dari Rumah Panggung hingga Produk Unggulan
-
Kaleidoskop Satu Dekade Shopee: Menciptakan Dampak Bagi Ekosistem melalui Inovasi & Kolaborasi
-
Berkat Inovasinya, Hetero Space Raih Penghargaan Tertinggi dalam KIPP Nasional 2025
-
Transformasi Pendidikan, Mengapa Inovasi Jadi Kunci Masa Depan Belajar di Indonesia
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5
-
Penjualan Sepeda Motor di Luar Pulau Jawa Jadi Penyelamat Industri Otomotif Nasional
-
5 Motor Yamaha Paling Irit BBM, Cocok untuk Harian dan Dompet Aman
-
Korupsi Haji Bersama Gus Yaqut, Isi Garasi Gus Alex Cuma Ada Mobil MPV Murah dan Motor Sejuta Umat
-
Jadi Tersangka Korupsi Haji, Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren usai Menjabat