Suara.com - Siang ini, Selasa (31/8/2021), PT Mobil Anak Bangsa (MAB) menyerahkan satu unit bus listrik MAB tipe MD 12E NF kepada PT Riau Andalan Pulp And Paper (RAPP).
Acara berlangsung secara simbolik di kantor PT MAB, Gedung Sahid Sudirman Center Lt. 19, Jalan Jenderal Sudirman Kavling 86 Jakarta. Jenderal TNI (Purn) Bapak Dr. H. Moeldoko, S.I.P, selaku Founder MAB, menyerahkan bus secara langsung kepada Presiden Direktur RAPP, Bapak Sihol Parulian Aritonang.
Penyerahan bus listrik MD 12E NF kepada RAPP adalah bagian dari dua unit penjualan komersial yang dilakukan MAB berdasarkan Perjanjian Jual Beli Bus Listrik Nomor: 189/RAPP/TRANSPORT/CPU/IV/2021, ditandatangani 1 Mei 2021.
Sebelum diserahkan secara resmi hari ini, PT RAPP telah melakukan Factory Acceptance Test, untuk memastikan produksi bus listrik MAB tipe MD 12E NF sesuai secara kualitas.
Untuk produksinya, MAB tipe MD 12E NF dikerjakan di PT Karoseri Anak Bangsa di Demak, Jawa Tengah.
"Bus Listrik MAB tipe MD 12E NF ini adalah hasil kerja keras MAB dalam riset dan pengembangan selama bertahun-tahun untuk menyempurnakan fisik maupun performa sehingga mampu menghasilkan produksi bus listrik karya anak bangsa yang berkualitas tinggi," papar Kelik Irwantono, Presiden Direktur MAB.
Disebutkannya pula, pembelian dua unit bus yang terdiri dari satu unit bus listrik besar (12 m) dan satu unit bus medium (8 m) untuk PT RAPP membuktikan kepercayaan yang tinggi dari konsumen akan produk-produk PT MAB.
Di masa mendatang, PT MAB akan terus mengembangkan portofolio produknya dengan mengembangkan varian-varian seperti low entry, normal floor, intercity bus dan city bus.
"Kami berharap MAB dapat berkontribusi dan mendukung upaya pemerintah untuk mengurangi polusi udara," tambah Kelik Irwantono.
Baca Juga: Konten Lokal Bus Listrik PT MAB Bisa 80 Persen, Akan Tetapi ...
Spesifikasi umum MAB tipe MD 12E NF
- Kapasitas penumpang : 53 orang
- Dimensi : PxLxT 12.000mm x 2.500mm x 3.750 mm
- Baterai : Tipe LifePO Water Cooled
- Kapasitas baterai : 315,85 KWh, 519 Ah
- Tipe motor : Permanent Magnet Synchronous Motor (PMSM)
- Daya : 130 KW (Rated), 240 KW (Peak)
- Torsi : 680 Nm (Rated), 2.500 Nm (Peak)
- Transmisi : 4 AMT (Automated Manual Transmission)
- Kecepatan Maksimal : 100 km per jam
- Kemampuan Menanjak Maks : 20 persen
- Charging : GB/T system
- Suspensi : Suspensi udara
Berita Terkait
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
Spesifikasi Xiaomi G34WQi 2026: Monitor Gaming Layar Lengkung 180 Hz Beresolusi Tinggi
-
Spesifikasi Realme C85 5G: HP Murah Tangguh dengan Baterai 7.000 mAh
-
Spesifikasi Oppo Reno 15 Versi China: Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Redmi Note 15 Global Diprediksi Usung Spek Berbeda dengan Versi China
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Rp50 Jutaan buat Ibu-Ibu Antar Jemput Anak Sekolah
-
Tampil di GJAW 2025, Harga Jaecoo J5 EV Masih di bawah Rp 250 Juta
-
7 Pilihan Motor Matic Irit dengan Pajak Murah Sesuai Gaji Guru
-
Bukan Cuma Motornya, 4 'Seragam' Resmi ADV160 Ini Bikin Ganteng di Jalan