Suara.com - Polda Metro Jaya berencana mengatur skema balapan guna mencegah pebalap melakukan aksi balap liar alias bali.
Dikutip dari kantor berita Antara, Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Fadil Imran mengatakan bahwa pihaknya akan memfasilitasi ajang balap rutin setiap dua atau tiga bulan sekali. Dengan ajang ini diharapkan tidak ada lagi aksi balap liar di Ibu Kota.
Menurut Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo Yogo, pihaknya akan meminimalkan adanya taruhan dalam ajang balapan yang diinisiasi Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran itu. Caranya dengan menyiapkan hadiah dari sponsor.
Adapun jenis kejuaraan yang disajikan adalah drag bike. Atau adu cepat di trek lurus sepanjang 800 m di Jalan Inspeksi Kali Ancol. Lintasan lurus sepanjang 500 m untuk balapan, dan 300 m untuk jarak pengereman.
Kegiatan ini diharapkan mampu melahirkan para pebalap profesional yang sanggup bersaing dalam acara berskala nasional maupun internasional, bahkan sekelas MotoGP.
Pendaftaran balapan yang digelar pada 15 Januari 2022 di kawasan Ancol, Jakarta Utara dibuka dengan kuota hingga 350 pebalap. Siapa saja yang ingin berpartisipasi bisa mendaftar melalui laman www.loket.com.
Untuk bertarung, ada persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon pembalap dan bisa dilihat lengkapnya di link pendaftaran daring di loket.com. Salah satunya untuk peserta di bawah usia 17 tahun harus mendapat izin orangtua.
Rencananya balapan akan dibagi ke dalam tujuh kelas, mulai Vespa, motor bebek dua tak, sampai empat tak.
Pihak Kepolisian kekinian masih berkomunikasi dengan komunitas balap liar untuk menentukan kelas yang akan digelar nantinya.
Baca Juga: Video Viral, Lelaki Bertahan di Tengah Banjir Bandang Jember Andalkan Seatbelt Mobil
"Macam-macam (kelas). Ada sport dua tak, motor bebek dua tak, bebek empat tak, kelas vespa. Itu opini dari komunitas," jelas Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo.
Pihaknya masih merapikan lintasan dengan total sepanjang 800 m di kawasan Ancol yang akan digunakan sebagai sirkuit balapan. Selain itu, pihaknya juga tengah mengatur lokasi untuk para penonton yang menyaksikan balapan ini.
Berita Terkait
-
Ijazah Asli Jokowi Terungkap Ada di Polda Metro, Jadi Barang Bukti Kasus Apa?
-
Hampir Dua Pekan, Enam Korban Ledakan SMAN 72 Masih Dirawat: Bagaimana dengan Pelaku?
-
Kematian Kacab Bank: Polisi Tambah Pasal Pembunuhan, Tiga Anggota Kopassus Jadi Tersangka
-
Masih Lemas Usai Selang Makan Dilepas, Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Kapan Diperiksa?
-
Drama Baru Kasus Ijazah Palsu Jokowi: Roy Suryo Cs Gandeng 4 Ahli, Siapa Saja Mereka?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Keluarga yang Bisa Buat Kondangan Ramai-ramai
-
Motor Listrik Polytron FOX 350 Resmi Meluncur, Mulai Rp 15 Jutaan
-
5 Mobil Bekas dengan Ground Clearance Tinggi, Cocok untuk Medan Berat
-
Hal Sepele yang Sering Diabaikan saat Memilih Mobil Bekas Sebagai Mobil Pertama
-
Fitur Keselamatan Mitsubishi Destinator yang Kantongi Lima Bintang di ASEAN NCAP 2025
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Lebih Murah dari Harga Nmax, Pilihan Sedan hingga MPV
-
Wuling Incar Segmen Mobil Keluarga Lewat Kehadiran Darion PHEV
-
7 Mobil Bekas untuk Anak Kuliah Budget Rp40 Jutaan, Sedan hingga City Car
-
5 Mobil Keluarga Bekas Harga di Bawah Rp80 Juta, Nyaman dan Muat Banyak
-
Harga CRF1100L Africa Twin Tembus Rp 647 Juta dengan Pilihan Warna Baru