Suara.com - PT Kliring Berjangka Indonesia (Persero) menyalurkan bantuan satu unit ambulans kepada Yayasan Miftahul Ulum Ar Rahman Mulya di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan terhadap masyarakat dan lingkungan atau CSR (Corporate Social Responsibility).
Dikutip dari kantor berita Antara, sumbangan ambulans ini dilakukan sebagai salah satu upaya perusahaan membantu meningkatkan pelayanan, khususnya dalam bidang kesehatan kepada masyarakat di daerah itu.
Ditinjau dari spesifikasinya, ambulans dari PT KBI adalah jenis commercial vehicle standar untuk penanganan medis yang dilengkapi berbagai peralatan medis. Antara lain tabung oksigen dan peralatan lainnya.
"Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian perusahaan dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan, kami berharap bantuan ini bermanfaat untuk masyarakat, kata Direktur PT KBI, Agung Rihayanto dalam rilis yang diterima di Pangkalpinang, Senin (17/1/2022).
Menurut Agung Rihayanto, bidang kesehatan menjadi hal penting dalam masyarakat, karena kesehatan memiliki peran dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia serta pembangunan ekonomi.
"Kami juga ingin mewujudkan peran serta KBI dalam memberikan peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, serta dalam perwujudan tujuan pembangunan berkelanjutan atau "sustainable development goals", khususnya di tujuan ketiga, yaitu kehidupan yang sehat dan sejahtera," jelas Agung Rihayanto.
Tujuan pembangunan berkelanjutan merupakan kelanjutan dari tujuan pembangunan milenium yang diterapkan sejak 1 Januari 2016 sampai 2030, pembangunan ini merupakan komitmen global dan nasional dalam upaya menyejahterakan masyarakat ini, mencakup 17 tujuan.
Dengan adanya ambulans di daerah itu diharapkan masyarakat Cirebon akan dapat meningkatkan mobilitas dalam penanganan bencana dan kegawatdaruratan, sehingga penanganan medis dapat dilakukan cepat dan sewaktu-waktu.
Selain itu, armada ambulans bisa membantu masyarakat dalam mendapatkan kendaraan untuk mobilitas pertolongan pertama dalam medis.
Baca Juga: Patut Dicontoh: Rombongan Presiden Joko Widodo Minggir Beri Jalan Buat Ambulans
"Kendaraan ini nantinya akan dioperasikan pengurus Yayasan Miftahul Ulum Ar-Rahman Mulya, dan untuk menjaga kelangsungan operasional, KBI memberikan layanan servis selama satu tahun," imbuhnya.
Adapun penyerahan bantuan ambulans itu telah dilaksanakan pada Sabtu (15/1/2022) di Cirebon.
Berita Terkait
-
Pemkab Cirebon Bakal Ganti Sawit yang Terlanjur Ditanam dengan Mangga Gedong Gincu, Ini Alasannya
-
Hyundai Stargazer Cartenz Disulap Jadi Ambulans Bantu Korban Bencana Banjir di Sumatera
-
Kasus CSR BIOJK: KPK Akui Telusuri Aliran Uang ke Anggota Komisi XI DPR Selain Satori dan Heri
-
April Asal Cirebon Juara 3 Dangdut Academy 7, Hadiahnya Fantastis Termasuk Apartemen
-
Cirebon Dipilih Jadi Titik Strategis Siaga SPKLU PLN Saat Nataru
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Sepeda Listrik Yadea OVA Bisa Langsung Dibawa Pulang Lewat Kompetisi Dance Terbaru
-
3 Rekomendasi City Car Suzuki yang Irit BBM dan Bandel untuk Harian
-
5 Mobil MPV 7 Seater Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kabin Luas, Aman dan Nyaman
-
Harga Beda Tipis dari Veloz, Tengok Banderol Lengkap Mobil Polytron
-
Mobil Buatan Indonesia Jadi Primadona di Venezuela, Ini Dia 2 Mereknya
-
Destinator Termurah Terbaru Dijual Berapaan? Simak Daftar Harga Mobil Mitsubishi 2026
-
5 Mobil Hatchback Bekas Irit BBM dan Pajak Murah, Cocok untuk Mahasiswa Aktif
-
Kenapa Harga Motor Baru Makin Di Luar Nalar? Simak 4 Faktanya
-
Beli Xpander 2022 Bekas? Cek Konsumsi BBM Irit, Spek dan Pajak Lengkap!
-
Mitsubishi Triton Hadir Dengan Wajah Baru yang Lebih Agresif