Suara.com - Jakarta Auto Week bakal hadir di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat pada 12-20 Maret 2022. Pameran racikan GAIKINDO ini bertujuan mendorong penjualan produk dan menjadi ajang promo otomotif, sehingga tercipta penjualan masif guna mendukung bangkitnya industri otomotif Indonesia.
Dikutip dari rilis resmi Jakarta Auto Week 2022 sebagaimana diterima Suara.com, jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan relaksasi pajak pembelian mobil baru atau PPnBM DTP dalam acara pameran otomotif seru satu ini.
"Relaksasi PPnBM secara signifikan telah mendorong penjualan di sektor industri otomotif Indonesia, namun kebijakan ini akan berangsur berkurang, oleh karena itu, konsep Jakarta Auto Week sebagai ajang promo otomotif adalah upaya kami untuk tujuan yang sama, untuk dapat secara maksimal memicu penjualan otomotif secara masif di awal tahun ini," ujar Yohannes Nangoi selaku Ketua Umum GAIKINDO.
Menurutnya, Jakarta Auto Week 2022 akan menjadi ajang yang tepat untuk memanfaatkan PPnBM DTP, dan pengunjung juga dapat menikmati berbagai promo lainnya yang ditawarkan para peserta Jakarta Auto Week. Antara lain yang disuguhkan berbagai brand partisipan: Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling serta industri pendukung otomotif lainnya.
Dan demi keamanan, kenyamanan, serta kesehatan seluruh pengunjung maupun partisipan, Jakarta Auto Week 2022 digelar dengan protokol kesehatan atau prokes ketat.
Rizwan Alamsjah selaku Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO menyatakan bahwa tiket Jakarta Auto Week tersedia sesuai dengan kebijakan dan peraturan yang diberlakukan pemerintah.
"Kami juga membagi kehadiran pengunjung menjadi tiga sesi setiap harinya dan memastikan akan berjalan sesuai dengan prokes," jelas Rizwan Alamsjah.
Sebagai salah satu cara memastikan terjaganya protokol kesehatan, tiket Jakarta Auto Week hanya akan tersedia secara online pada aplikasi Auto360, yang tersedia pada Appstore dan Playstore.
Tiket Jakarta Auto Week akan terbagi menjadi tiket Weekdays Senin-Jumat seharga Rp 50.000,dan tiket Weekend yang berlaku pada Sabtu-Minggu seharga Rp 70.000.
Baca Juga: Invasi ke Ukraina Terbesar di Eropa Sejak Perang Dunia Kedua, Pabrik Mobil Stop Bisnis dengan Rusia
Berita Terkait
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Gareth Bale Ketakutan Bangkrut meski Dapat Kucuran Rp650 M per Tahun dari El Real
-
Pilihan Cerdas Bikin Puas? Avanza 2022 Bekas Harganya Mulai Amblas
-
9 HP Kamera 0,5 Harga 1-2 Jutaan Terbaik 2025, Foto Ramean Jadi Full Team!
-
Berapa Harga Mio M3 2022? Begini Spesifikasinya
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BAIC BJ30 Hybrid FWD 4x2 Tampil Perdana di GJAW 2025
-
BYD Perkuat Peran Strategis dalam Mendorong Pertumbuhan Industri Otomotif di GJAW 2025
-
6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
-
Terpopuler: City Car Seharga Xmax hingga Motor Matic Paling Irit Sesuai Gaji Guru
-
Suzuki Grand Vitara Terima Sentuhan Baru di GJAW 2025
-
5 Motor Touring Bekas di Bawah Rp20 Juta, Masih Nyaman untuk Jarak Jauh
-
MG Bawa Jajaran Kendaraan Elektrifikasi ke GJAW 2025
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia