Suara.com - Varian bahan bakar yang dijual di Indonesia semakin banyak. Mulai dari bahan bakar jenis Premium, Pertalite, Pertamax, Solar, hingga Dexlite dan Pertamina Dex. Publik, hingga saat ini, terkadang masih mengalami salah kaprah dan kurang bisa mengetahui beda Dexlite dan Pertamina Dex.
Dalam artikel singkat kali ini akan sedikit dibahas mengenai hal tersebut. Sederhana saja, agar pemahaman mengenai perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex bisa lebih luas, sehingga tak lagi terjadi salah kaprah.
Berikut daftar perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex yang bisa Anda simak.
1. Kandungan Oktan
Pembeda utama dari Dexlite dan Pertamina Dex adalah pada kadar oktan yang dikandungnya. Untuk bahan bakar Dex sendiri, oktan yang dimiliki adalah senilai CN 51, kemudian untuk Pertamina Dex memiliki nilai oktan CN 53.
Semakin tinggi kadar oktan, maka semakin baik kualitas bahan bakar untuk digunakan di dalam mesin kendaraan Anda.
2. Kandungan Sulfur Maksimal
Selain perbedaan oktan, kedua bahan bakar diesel ini memiliki perbedaan lagi di sektor kandungan sulfur maksimal. Untuk Dexlite, kandungan sulfur maksimalnya ada di angka 1.200 PPM, sedangkan Pertamina Dex memiliki sulfur maksimal di angka 300 PPM.
Semakin tinggi kandungan sulfur yang dimiliki sebuah jenis bahan bakar, maka pembakaran yang terjadi di ruang mesin akan semakin buruk. Maka dari itu, bahan bakar dengan kandungan sulfur rendah akan berarti kualitasnya lebih baik.
3. Keberadaan Zat Additive
Perbedaan selanjutnya adalah bahwa bahan bakar Dexlite tidak memiliki zat additive, sedangkan Pertamina Dex memiliki kandungan zat additive yang ditambahkan. Zat additive sendiri merupakan zat yang dapat memberikan perlindungan ekstra pada mesin diesel kendaraan Anda.
Selain itu, Pertamina Dex memiliki standar Euro 3 yang tak dimiliki oleh bahan bakar Dexlite. Standar Euro 3 ini menjadi tanda bahwa emisi yang dihasilkan lebih rendah, dan sesuai dengan standar terkini.
4. Perbedaan Harga
Untuk harga dari Dexlite sendiri adalah Rp12.950 per liternya, sedangkan Pertamina Dex dijual dengan harga Rp13.700 per liternya.
Itu tadi sedikit informasi mengenai beda Dexlite dan Pertamina Dex. Semoga bisa menjadi informasi yang berguna untuk Anda, dan selamat menjalankan aktivitas Anda selanjutnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
MMKSI Rayakan 55 Tahun dengan Komitmen Memberdayakan Perjalanan Keluarga Indonesia
-
6 Rekomendasi Mobil Pick Up Bekas untuk Usaha Kecil, Harga Mulai Rp20 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Bekas Murah buat Pemula, Harga Mulai 50 Jutaan
-
Honda Verza Sampai Mio M3: 5 Motor Bekas Terbaik di Bawah Rp 10 Juta yang Jarang Rewel
-
5 Rekomendasi Ban Mobil Budget Pekerja Gaji UMR, Tetap Aman Tanpa Boros
-
4 Tips Jitu Pilih Mobil Keluarga Irit BBM dan Minim Perawatan
-
Insentif Industri Otomotif? Menperin Agus Bilang Oke, Menko Airlangga: Enggak Perlu!
-
NMAX dan PCX Waspada, Skutik Premium untuk Kaum Mendang-mending yang Ingin Fitur Sultan Harga Teman
-
Terpopuler: Pria Ngaku Bawa Mobil Barang Bukti saat Ditagih Debt Collector, Harga GSX-R150 Bekas
-
5 Pilihan Mobil Menteri Harga Karyawan, Tampil Mewah dengan Harga Murah Cocok untuk Gaji UMR