Suara.com - Beredar sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan sosok pria pengendara Honda Mobilio cekcok dengan sopir TransJakarta. Video ini diunggah oleh salah satu akun Twitter @ganarmdhn dan menjadi bahan perbincangan publik.
Dalam unggahannya tersebut disebutkan kalau peristiwa ini berawal ketika pria pengendara Honda Mobilio tersebut hendak ambil sisi kiri jalan.
Namun di sisi kiri, bus TransJakarta melintas. Pria tersebut mengira kalau sopir bus TransJakarta hendak menyerempet mobil yang dikendarainya.
Lalu pria tersebut merasa tidak terima dan turunlah dari Honda Mobilio. Ia kemudian menghampiri sopir bus TransJakarta dan memarahinya.
"Lu ngarti gak di belakang gue tanya," ujar pengendara Honda Mobilio sambil menatap sopir bus TransJakarta dengan emosi.
"Ini sebelah saya tuh bisa kok masuk," jawab sopir bus.
"Gue dah masuk setengah di sini. Lu mikir otak lu," ujarnya sembari keplak kepala sopir bus TransJakarta dan pergi begitu saja.
Hal ini membuat penumpang bus geram dan emosi melihat tingkah pengendara Honda Mobilio tersebut. Perekam pun kemudian menyoroti pelat nomor Honda Mobilio tersebut dan merekam menggunakan kamera ponselnya.
Video ini pun viral di media sosial dan mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
Baca Juga: Viral Ojol Dilaporkan Customer Atas Tuduhan Pelecehan Seksual, Akun Sampai Kena Banned
"Siapa yang salah kita belum tahu. Kadang ada juga supir busway yang asal belok aja ketika bukan di jalur khusus. Kalo mobil pribadi yang ngasal mah lebih banyak lagi. Yang salah adalah tindakan mas yang pake kekerasan fisik itu," cuit @men***.
"Ayo mas coba ente nyetir di Surabaya terus gitu, apa nggak malah digaplok sama orang di jalan tambah tau rasa," beber @ayu***.
"Baru punya Mobilio udah arogan ckckck," celetuk @Bim***.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
7 Shockbreaker Motor Matic Paling Nyaman, Pas untuk Jarak Dekat Maupun Jauh
-
Ini Faktor Utama Baterai Mobil Listrik Cepat Habis: Bukan Geber AC di Musim Panas!
-
5 Mobil SUV Bekas Desain Mewah untuk Keluarga Budget Rp80 Juta
-
Rekomendasi Mobil Bekas Captain Seat Murah untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 300 Juta
-
7 Motor Bekas di Bawah Rp10 Juta Paling Recommended, Bukan Cuma BeAT
-
Daftar Harga Mobil Listrik Terbaru di Indonesia Januari 2026, BYD, Chery, Geely, Wuling dan Hyundai
-
5 Pilihan Mobil Bak Bekas di Bawah Rp50 Juta Terbaik, Masih Layak Pakai
-
5 Motor Matic untuk Daerah Pegunungan, Simulasi Cicilan Mulai Rp600 Ribu
-
5 Oli Motor untuk Yamaha Aerox 155, Komponen Mesin Dijamin Aman!
-
Fazzio vs Scoopy Lebih Bagus & Awet Mana? Ini Perbandingan Motor Matic Retro Populer