Suara.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menghadirkan penyegaran untuk Yamaha Mio M3 dengan empat pilihan warna baru. Yaitu Metallic Cyan, Metallic White, Metallic Red, serta Metallic Black.
Antonius Widiantoro, Assistant General Manager Marketing – Public Relation PT YIMM mengatakan bahwa perkembangan tren turut mendorong perubahan karakter dan selera generasi masa kini. Maka untuk mengikutinya Yamaha melakukan inovasi, salah satunya melakukan penyegaran produk sepeda motor Yamaha Mio M3.
"Dengan memberikan kombinasi warna kekinian yang dipadu grafis bergradasi menjadikan Yamaha Mio M3 lebih modern sehingga konsumen dapat tetap tampil young dan trendy saat menggunakan pilihan skutik Yamaha ini," ungkap Antonius Widiantoro.
"Kami harap hal ini juga dapat menjawab keinginan konsumen masa kini sekaligus memberikan semakin banyak pilihan warna yang sesuai dengan karakter dan gaya berkendara mereka," tambahnya.
Mengadopsi konsep yang lebih fresh dengan perpaduan warna dan grafis modern, membuat Yamaha Mio M3 125 lebih young dan trendy sehingga semakin cocok untuk para generasi muda.
Tampilan warna yang dihadirkan menggunakan gradasi tiga warna cerah dan berani menjadi satu kesatuan yang unik sehingga memberikan kesan tampilan lebih segar, ceria dan muda.
Dipadukan grafis dengan karakter sporty yang semakin kuat sehingga membuat pengendaranya tampil semakin trendy.
Yamaha Mio M3 125 hadir dalam warna baru. Metallic Cyan sebagai warna andalan, hadir dari perpaduan warna Cyan dan perak yang dikombinasikan gradasi warna orange dan ungu menjadikannya semakin fresh dan trendy.
Sedangkan Metallic White dibuat dari perpaduan warna putih dan kuning dengan yang dikombinasikan warna Cyan dan hitam.
Baca Juga: Ingin Padu Padan Aksesoris atau Apparel Yamaha Fazzio Hybrid - Connected, Semuanya Tersedia Lengkap
Lantas Metallic Red adalah perpaduan warna merah dan hitam yang dikombinasikan gradasi warna kuning dan biru.
Kemudian, dan Metallic Black perpaduan dari perpaduan warna hitam dengan warna abu-abu yang dikombinasikan gradasi hitam putih dengan tambahan grafis merah dan cyan.
Yamaha Mio M3 125 dipasarkan Rp 17,1 juta dan tidak ada perubahan mesin yang ditawarkan.
Berita Terkait
-
2 Mobil Listrik Desain Sporty untuk Kaum Muda Dinamis, Mana yang Paling Cocok Untukmu?
-
Serukan Green Policy Lawan Krisis Ekologi, Rocky Gerung: Sejarah Selalu Berpihak ke Kaum Muda
-
Ketika One Piece Menjadi Bahasa Politik Kaum Muda Indonesia
-
Tren Baru, Pengangguran di China Habiskan Uang Buat Pura-Pura Kerja
-
Budget Rp7 Jutaan Dapat Motor Apa? Ini 6 Pilihan Menarik yang Irit dan Layak Dibeli
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
Terkini
-
Benarkah Mematikan AC Mobil saat Tanjakan Bisa Tambah Tenaga Mesin? Ini Fakta Teknisnya!
-
Mengenal Sensor Side Stand Switch, Fitur Wajib Motor Honda Seharga Nyawa
-
7 Mobil Baru Cicilan 2 Jutaan, Solusi Anti Kehujanan Pas untuk Gaji UMR
-
7 Orang Muat Lega, Kenyamanan Setara Innova: Pesona Mobil Honda Bekas Mulai Rp60 Jutaan
-
5 Mobil Bekas Manual di Bawah Rp50 Juta, Mesin Bandel dan Anti Boros!
-
Terpopuler: 5 Mobil Mulai Rp80 Jutaan untuk Wanita, Sepeda Listrik Boleh Dicas Semalaman?
-
MPV Bekas Murah Nyaman dan Berkelas: Mending Mitsubishi Grandis, Honda Odyssey, atau Toyota Previa?
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China