Suara.com - Grup Astra atau PT Astra International Tbk, sebuah perusahaan nasional yang terdiri dari 240 anak usaha antara lain di sektor otomotif, turut berpartisipasi dalam Trade, Investment and Industry atau TII G20 Exposition. Sebuah pameran produk yang bertemakan sustainability.
Dikutip dari rilis resmi Grup Astra sebagaimana diterima Suara.com, pameran diikuti PT Toyota-Astra Motor (TAM), PT Astra Honda Motor (AHM), dan PT Astra Otoparts Tbk (AOP).
"Astra berharap dukungan ini dapat membantu melancarkan Ministerial Statement G20 tentang perdagangan, investasi dan industri yang menjadi agenda utama pertemuan Trade, Investment and Industry Working Group & Trade, Investment and Industry Ministerial Meeting yang ditargetkan menghasilkan kesepakatan kelompok kerja dan statement bersama," jelas Riza Deliansyah, Chief of Corporate Affairs Astra.
Pameran itu sendiri berlangsung di Nusa Dua, Bali, pada 19-23 September 2022. Bersamaan dengan pertemuan ketiga rangkaian Trade, Investment and Industry Working Group (TIIWG) atau Kelompok Kerja Sektor Perdagangan, Investasi dan Industri. Serta Trade, Investment and Industry Ministerial Meeting (TIIMM) atau Pertemuan Tingkat Menteri Perdagangan, Industri dan Investasi Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022.
Dan untuk acara ini, Grup Astra menyediakan 90 unit mobil untuk digunakan para delegasi yang menghadiri TIIMM dan TIIWG.
Sementara di pameran TII G20 Exposition, PT TAM total menampilkan tiga unit C+POD. Dua unit di antaranya bisa dicoba para delegasi. Toyota Battery EV C+POD adalah mobil listrik ramah lingkungan yang bisa digunakan untuk mobilisasi jarak pendek dengan kapasitas dua orang.
Lantas di sektor roda dua, PT AHM menghadirkan unit sepeda motor Honda PCX Electric (EV) yang bisa dijajal para delegasi. Lantas ada lima unit lainnya disediakan sebagai motor operasional selama kegiatan berlangsung. Juga tersedia stasiun penukaran baterai motor listrik atau Honda Swap Module Station.
Kemudian PT AOP memamerkan dua unit charging machine yang digunakan sebagai jaringan pengisian Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) Astra Otopower dengan tipe Wall Mount dan Fast Charge.
Baca Juga: PT AHM Luncurkan Produk Baru Lagi Minggu Depan, Giliran Honda Vario 125?
Peranti dilengkapi fitur inovatif Safety Flooding System, yaitu otomatis mati apabila terendam air. Serta fitur Humidity Control System yang mencegah charging machine dalam keadaan lembap berlebih.
Tag
Berita Terkait
-
Langkah Strategis Kia Perluas Portofolio Kendaraan Listrik Hingga Sasar Segmen MPV
-
Dunlop Rilis Ban Mobil Generasi Terbaru yang Kompatibel dengan Kendaraan Listrik
-
Tekanan Fiskal Makin Besar Akibat Penghentian Insentif Kendaraan Listrik
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
INDEF Nilai Tekanan Fiskal APBN Makin Berat Jika Insentif EV Benar-benar Dicabut
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Biaya Cabut Berkas Mobil dan Cara Mengurusnya
-
Cara Balik Nama Mobil: Panduan Mudah untuk Pemilik Baru Kendaraan Bekas
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
McLaren Endurance Racing Kini Diperkuat Teknologi Pelumas Kelas Dunia
-
Komparasi Dua EV Mungil: Changan Lumin vs Seres E1
-
Tak Cuma Estetika, Ini Alasan Orang Lebih Suka Toyota Yaris Bakpao Dibanding Yaris Lele