Suara.com - Perusahaan otomotif asal Jepang, Mazda Motor dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk mengakhiri produksi mobil di pabrik patungan di Vladivostok, Rusia.
Melansir Asia Financial, Mazda yang mampu menjual sebanyak 30.000 unit mobil di Rusia sepanjang tahun lalu, mengatakan pada Maret bahwa ekspor suku cadang ke pabrik akan berakhir dan produksi akan berhenti ketika stok habis.
Pengoperasian pabrik Mazda di Rusia sebenarnya merupakan usaha patungan dengan pembuat mobil Rusia Sollers. Namun tidak diketahui apakah Sollers akan terus mengoperasikan pabriknya sendiri atau menggandeng mitra lain.
Sejauh ini belum ada keputusan dari management Mazda untuk mengakhiri penjualan kendaraan dan operasi pemeliharaan di Rusia. Namun sayang juru bicara Mazda sejauh ini masih menolak untuk memberikan komentar.
Masalah geopolitik yang terjadi antara Rusia dan Ukraina memang memberikan dampak negatif terhadap industri otomotif.
Pasalnya banyak pabrikan otomotif yang tidak bisa mendapatkan pasokan yang dibutuhkan dan terpaksa menghentikan ativitas produksi sementara.
Sebelumnya Toyota lebih dulu memutuskan untuk mengakhiri produksi mobil di Rusia karena mengalami gangguan pasokan bahan utama dan suku cadang.
Salah satu penyebab gangguan pasokan bahan utama adalah karena perang antara Rusia melawan Ukraina yang tidak menunjukkan tanda-tanda mereda selama tujuh bulan terakhir.
Toyota menghentikan operasi di pabriknya di St. Petersburg pada Maret, karena gangguan rantai pasokan yang menjadi produsen mobil besar Jepang pertama mengumumkan keluar dari industri manufaktur kendaraan di Rusia.
Di sisi lain, Nissan Motor Co baru saja memperpanjang masa penangguhan pabriknya di St. Petersburg selama tiga bulan hingga akhir Desember. Pabriknya tersebut baru akan melanjutkan produksinya pada akhir September 2022 mendatang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram
-
Terpopuler: Fitur Baru Xpander Makin Stabil di Tikungan, Mobil Gampang Dirawat Jarang ke Bengkel
-
7 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Ibu-Ibu yang Lincah dan Gesit, Mulai Rp60 Jutaan
-
7 Mobil Mungil yang Gampang Dirawat dan Tidak Sering ke Bengkel
-
Mengenal Teknologi AYC yang Bikin Mitsubishi Xpander Terbaru Makin Stabil di Tikungan
-
4 Mobil Bekas Toyota dari yang Mewah dan Reliabel hingga Super Langka, Mesin Serba Mirip!
-
Beli Mobil Bekas Pajak Mati, Bagaimana Mengurusnya? Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan