Suara.com - Ketika berkendara motor, tentunya beberapa dari kalian yang menggunakan jaket. Apalagi ketika berkendara jarak jauh, kalian pasti akan menggunakan jaket meskipun cuaca panas terik.
Jaket menjadi salah satu kelengkapan safety riding dalam berkendara. Hal ini memiliki manfaat bagi pemotor sendiri.
Selain memberikan perlindungan dari angin dan udara dingin, penggunaan jaket saat berkendara motor memiliki peran yang sangat signifikan dalam melindungi tubuh.
Lalu apa saja manfaat lain dari penggunaan jaket saat berkendara motor? Berikut penjelasan lainnya dilansir dari Wahana Ritel Indo.
- Menjaga Suhu Tubuh
Penggunaan jaket saat berkendara motor pada siang hari dapat melindungi dari paparan langsung sinar matahari. Selain itu, jaket juga berfungsi menjaga suhu tubuh saat malam hari ketika udara dingin atau hujan. Dengan kemampuannya menahan dingin, jaket membantu menjaga suhu tubuh tetap stabil.
- Melindungi Tubuh dari Debu dan Polusi Udara
Jaket tidak hanya melindungi dari dingin, tetapi juga dari debu dan polusi udara di jalanan yang dapat menyebabkan iritasi dan kerusakan pada kulit. Dengan mengenakan jaket, tubuh terhindar dari kontak langsung dengan debu dan kotoran.
- Perlindungan Saat Kecelakaan
Jaket memiliki peran penting dalam melindungi tubuh saat terjadi kecelakaan, seperti saat terjatuh dari motor. Jaket mampu melindungi bagian tubuh yang terbentur dengan jalan, mencegah terjadinya luka serius atau goresan, serta meredam tekanan dari benda tajam.
- Menambah Keren Penampilan
Bagi pecinta touring atau riding, pemilihan jaket yang sesuai dengan gaya dapat menambah kesan keren dalam penampilan.
Pentingnya menggunakan jaket saat berkendara motor tidak boleh diabaikan. Selain memberikan keamanan dan perlindungan, jaket juga menjadi bagian gaya hidup bagi para penggemar motor.
Baca Juga: Tips Rawat Spion Motor, Jangan Cuma jadi Pajangan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Lebarkan Sayap, BYD Incar India untuk Jadi Tempat Produksi Baru
-
Trump Naikkan Tarif Korea Selatan, Saham Hyundai dan Kia Langsung Anjlok
-
Suzuki Menyerah dan Pilih Jual Pabrik Produksi ke Ford
-
5 Rekomendasi Motor Bebek 150cc Paling Murah 2026 di Indonesia
-
Apakah Aman Mengganti Oli CVT Mobil Pakai Oli After Market?
-
5 Mobil Hatchback Terbaik Budget Rp50 Juta Rekomendasi Mas Wahid
-
Harga Mitsubishi Destinator Baru vs Bekas, Selisihnya Bikin Mikir
-
Mitsubishi Xforce Ubah Standar SUV Kompak Tanah Air, Tawarkan Fitur Canggih dan Kabin Luas
-
3 Rekomendasi Mobil City Car Bekas yang Paling Gampang Diparkir untuk Pemula
-
Toyota Indonesia Kuasai 58 Persen Ekspor Otomotif Nasional Lewat Mobil Hybrid Rakitan Lokal