Suara.com - Kejadian Juara Dunia Formula 1 (F1) tujuh kali, Lewis Hamilton menyatakan bakal berhenti bekerja atau membalap pada 2025 dari Mercedes-AMG Petronas F1 Team dan bergabung dengan Scuderia Ferrari disebutkan bak tinju langsung ke hidung Toto Wolff, Team Principal sekaligus CEO Mercedes-AMG Petronas F1 Team.
Bila mau pinjam analogi lain yang lebih membumi, seperti seseorang jahil atau bandel melempar petasan cabe di tengah kerumuman orang lantas minggat secepat kilat. Tanpa peduli konsekuensi ada tubuh orang lain yang terkena, atau pun menimbulkan pengang di telinga karena letusan begitu dekat di kuping.
Kenyataannya memang demikian, karena Lewis Hamilton baru saja mengunggah potretnya di media sosial Instagram, tengah berlibur di sebuah pulau tropis, mengemudikan speed boat, telanjang dada, tampak bahu dengan tatonya yang khas. Dibubuhi tulisan soal kesiapannya balapan di musim balap 2024.
Di satu sisi, sudah tampak jelas, pasti ia tidak berada di Britania Raya, negeri kelahirannya, yang saat ini tengah mengalami musim dingin. Artinya, ia tengah berlibur saat musim F1 belum dimulai.
Di sisi lain, ia tidak menaruh perhatian, betapa tim yang akan ditinggalkan kalang-kabut mencari penggantinya. Senada, bursa driver menjadi semakin ramai karena calon pengganti kabarnya terus dicari.
Sejauh ini, dipantau dari Planet F1, Autosport, serta sederet media motorsport, ada beberapa nama mencuat.
Di antaranya dari kalangan legenda dan veteran alias senior ada Sebastian Vettel, Fernando Alonso, sampai Valtteri Bottas. Kemudian untuk angkatan muda, mencuat nama Alex Albon, serta Esteban Ocon.
Lebih muda lagi angkatannya, ada nama yang bikin menggetarkan. Pasalnya memiliki sejara panjang dengan Lewis Hamilton. Di mana ia menggantikan driver legendaris satu ini, dan ada wacana putra Sang Legenda itu akan menggantikannya kemudian. Usia mereka tentu saja terpaut jauh!
Sosok ini tidak lain adalah Mick Schumacher, anak lelaki Michael Schumacher yang berusia 24 tahun--sedangkan Lewis Hamilton hampir masuk 40 tahun.
Baca Juga: Lewis Hamilton Melunasi Impian Masa Kecil, Jenson Button Sepakat
Dikutip dari RacingNews365 saat peluncuran Hypercar Alpine untuk kejuaraan World Endurance Championship (WEC) di mana Mick Schumacher menjadi salah satu pilotnya, ia menampik kemungkinan itu.
Meski disebutkan bahwa bungsu dari dua bersaudara putra pasangan Corrina Betsch dan Michael Schumacher itu memiliki latar belakang sebagai pembalap cadangan Mercedes-AMG Petronas F1 Team, Mick Schumacher menyatakan pikirannya tidak ke sana.
"Kalau ditanya soal topik ini, saya tidak terlalu memikirkannya," ungkap adik Gina-Maria Schumacher itu, yang memiliki pengalaman menjadi driver F1 di tim Haas.
"Saat ini saya sedang menikmati relasi dengan tim teknik balap baru, sehingga kami bisa menjadi solid. Jadi yang lebih penting adalah menjaga kolaborasi tetap berjalan dan menjaga sampai musim tahun ini rampung," tukas Mick Schumacher.
"Saya jelas berada di sini, dalam launching tim Alpine. Artinya saya balapan di saat saya berada sekarang," tandasnya.
Jadi, peluang Toto Wolff--bila benar ia berniat menaruh Mick Schumacher menggantikan Lewis Hamilton--adalah kecil kemungkinannya, dan siapa yang layak sampai saat ini belum didapatkan olehnya.
Tag
Berita Terkait
-
John Herdman Jadi Kandidat Pelatih Paling Masuk Akal, Kok Bisa?
-
Erick Thohir Akui Belum Ada Kandidat Kuat untuk Pelatih Timnas Indonesia
-
Formula 1: Lewis Hamilton Blak-blakan Sulit Temukan Keseimbangan dalam GP Las Vegas
-
PPP Panas Jelang Muktamar, Tiga Kandidat Ketum Bersaing Ketat: Ini Nama-Namanya!
-
Wakil Erick Thohir Disebut jadi Kandidat Kuat Menteri BUMN
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Beli Mobil Bekas Pajak Mati, Bagaimana Mengurusnya? Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan
-
Apakah Listrik 900 Watt Bisa Cas Motor Listrik? Cek 3 Syarat Agar Aman Tanpa Naik Daya
-
Harga Toyota Calya 2025 Bekas: Seberapa Besar Selisihnya dengan yang Baru?
-
Kenalan dengan Motor Baru Honda CG160 Bermesin Omnivora: Bensin Oke, Etanol Gaspol
-
1.108 Unit SUV Chery Ditarik Mendadak! Jaecoo J7 dan Tiggo 7 Punya Masalah Kabel ECU
-
Jangan Menyesal Belakangan! 6 Dosa Besar Pemilik Mobil Hybrid yang Bikin Dompet Jebol Jutaan Rupiah
-
Daftar Harga Mobil BYD Semua Jenis, Mobil Listrik Murah dari China
-
Konsumen Veloz Hybrid Diharap Bersabar, Toyota Baru Lakukan Pengiriman Unit Bulan Depan
-
Mitsubishi Motors Perkuat Jaringan di Sulawesi Melalui Diler dan Fasilitas Bodi Cat Baru
-
Pesona Toyota Wish: Mobil Langka Sekaliber Innova tapi Senyaman Odyssey, Harga Rasa Calya