Suara.com - Pertamina Lubricants memastikan bahwa pelumas Enduro akan digunakan di motor balap MotoGP tim VR46 Racing Team di ajang MotoGP musim 2024.
Diwartakan sebelumnya, Pertamina Lubricants pada Januari lalu telah resmi mengumumkan akan menjadi sponsor resmi VR46 Racing Team di MotoGP selama tiga tahun, dari 2024 hingga 2026. Nama tim MotoGP tim itu pun diganti menjadi Pertamina Enduro VR46.
Dan pada pekan ini Pertamina Lubricants memastikan bahwa oli jenis Enduro buatannya dipastikan akan digunakan pada motor balap Ducati Desmosedici GP23 tunggangan Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio.
"Pelumas Pertamina Lubricants pasti akan digunakan di motor VR46 di MotoGP. Sejak tahun 2023, kami sudah terima spesifikasi motor yang akan digunakan (pada musim ini)," terang VP Sales & Marketing Domestic Retail Automotive Pertamina Lubricants Setyo Nugroho Utomo dalam acara temu media di Jakarta, Kamis (29/2/2024).
Ia menerangkan penggunaan pelumas Enduro di MotoGP oleh VR46 Racing Team juga merupakan bagian dari tujuan Pertamina Lubricants bekerja sama dengan tim balapan dunia.
Tujuan tersebut adalah pengembangan produk bersama, seperti yang dilakukan Pertamina Lubricants bersama Lamborghini Squadra Corse selama sekitar 10 tahun terakhir.
Bersama tim balapan Lamborghini itu Pertamina Lubricants diketahui telah berhasil mengembangkan pelumas Fastron Platinum Racing 10W-60.
Kini bersama VR46 Racing Team, Pertamina Lubricants juga akan mengambil data balapan MotoGP dan memamanfaatkannya untuk mengembangkan produk pelumas di masa depan.
"Data telemetri dari balapan akan digunakan untuk mengembangkan produk. MotoGP akan menjadi seperti laboratorium," imbuh dia.
Baca Juga: Pertamina Lubricants Ungkap Alasan Gandeng Tim MotoGP Valentino Rossi dan Tepis Tim Lain
Pertamina Lubricants sendiri berharap VR46 Racing Team bisa berprestasi meraih posisi tiga besar di MotoGP dalam jangka pendek dan bahkan merebut podium pertama untuk jangka panjang.
"Target kami dalam jangka panjang, VR46 Racing Team menjadi juara MotoGP dalam tiga tahun," tutup Setyo.
Berita Terkait
-
Direktur Pertamina Lubricants Dampingi Langsung Tim Valentino Rossi Latihan Perdana
-
Pertamina Lubricants Akan Buka Toko Merchandise Lamborghini dan VR46
-
Pertamina Lubricants Sekolahkan Pembalap Indonesia di Akademi Valentino Rossi Mulai 2025
-
Pertamina Lubricants Berikan Pendidikan Vokasi Edukasi Enduro Home Service
-
Selaras Roadmap Pemerintah untuk Kendaraan Elektrifikasi, Pertamina Lubricants Siapkan Pelumas EV
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram
-
Terpopuler: Fitur Baru Xpander Makin Stabil di Tikungan, Mobil Gampang Dirawat Jarang ke Bengkel
-
7 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Ibu-Ibu yang Lincah dan Gesit, Mulai Rp60 Jutaan
-
7 Mobil Mungil yang Gampang Dirawat dan Tidak Sering ke Bengkel
-
Mengenal Teknologi AYC yang Bikin Mitsubishi Xpander Terbaru Makin Stabil di Tikungan
-
4 Mobil Bekas Toyota dari yang Mewah dan Reliabel hingga Super Langka, Mesin Serba Mirip!
-
Beli Mobil Bekas Pajak Mati, Bagaimana Mengurusnya? Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan