Suara.com - Kiprah sukses Megawati Hangestri, pemain voli asal Jember, Jawa Timur yang sukses bermain di liga Korea Selatan agaknya mulai membuatnya panen cuan.
Terbaru, pemain Timnas Voli Indonesia ini pun sempat memamerkan motor matic baru yang sempat bikin heboh di kalangan penggemar kendaraan roda dua.
Motor tersebut adalah Yamaha Lexi LX 155, yang mana bertransmisi matic seperti halnya Nmax atau Aerox.
Saat diluncurkan, motor ini diklaim mampu menghemat bahan bakar hingga 45,5 kilometer per liter, setara jarak tempuh dari Kota Bogor ke Tangerang Selatan.
"Pulpen itu kalo macet karena cintanya habis kan ya? Tapi kalo untuk Yamaha LEXi LX 155, cintaku engga akan pernah habis," tulisnya.
Seberapa oke spesifikasi Yamaha Lexi LX?
Yamaha Lexi LX 155 adalah sepeda motor yang dilengkapi dengan berbagai spesifikasi teknis yang mengesankan. Motor ini memiliki tipe mesin SOHC dengan satu silinder yang diposisikan secara tunggal.
Diameter dan langkah pistonnya adalah 58,0mm x 58,7mm yang menghasilkan volume silinder sebesar 155,09 cc.
Motor ini memiliki perbandingan kompresi 11,6 : 1 yang memungkinkan untuk menghasilkan daya maksimum sebesar 11,3 kW pada 8.000 rpm dan torsi maksimum sebesar 14,2 Nm pada 6.500 rpm.
Baca Juga: Bersatu demi Aspirasi Bikers: Dua Organsisasi Motor Raksasa FEMA dan FIM Resmi Jalin Kerjasama
Kapasitas oli mesin totalnya adalah 1 liter, dengan penggantian berkala sebanyak 0,9 liter. Motor ini menggunakan sistem bahan bakar injeksi yang efisien.
Koplingnya bertipe single dry clutch dan transmisinya adalah otomatis, yang membuatnya mudah dan nyaman untuk dikendarai. Dengan spesifikasi ini, Yamaha Lexi LX 155 menawarkan kinerja yang solid dan handal untuk pengendara.
Di Indonesia, motor ini dijual dengan harga Rp 25 jutaan hingga Rp 30 jutaan.
Berita Terkait
-
Bersatu demi Aspirasi Bikers: Dua Organsisasi Motor Raksasa FEMA dan FIM Resmi Jalin Kerjasama
-
Mesra Tiga Dekade, Honda akan Diceraikan oleh Repsol? Ini Biang Keroknya
-
Berapa Harga Motor Vario 110 Techno? Jadul tapi Masih Ganteng, Begini Spesifikasinya
-
5 Fakta Pembatasan Pertalite: Masih Belum Final? Begini Perkembangan Terbarunya
-
Honda PCX di Indonesia Laris, di Inggris Ramai Diincar Maling
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
9 Alternatif Avanza Lebih Empuk Anti Limbung, MPV Paling Worth It Modal 60 Jutaan
-
Biaya Cabut Berkas Mobil dan Cara Mengurusnya
-
Cara Balik Nama Mobil: Panduan Mudah untuk Pemilik Baru Kendaraan Bekas
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
McLaren Endurance Racing Kini Diperkuat Teknologi Pelumas Kelas Dunia
-
Komparasi Dua EV Mungil: Changan Lumin vs Seres E1