Suara.com - Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) pada Senin (8/7/2024) meluncurkan Yamaha Dealer Premium untuk merayakan ulang tahun ke-50 di Tanah Air.
Yamaha Dealer Premium itu terletak di Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Fasilitas itu sendiri merupakan hasil renovasi dari Yamaha Flagship Shop yang sudah beroperasi sebelumnya.
Peresmian Yamaha Dealer Premium turut dihadiri oleh jajaran petinggi YIMM dan Yamaha Motor Company dari Jepang.
"Tahun ini merupakan momen yang sangat istimewa bagi kami, karena Yamaha merayakan 50 tahun kehadirannya di Indonesia. Tidak hanya produk saja, kami juga berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan, dan kenyamanan kepada konsumen di dealer Yamaha," kata President Director & CEO PT. YIMM Dyonisius Beti.
"Komitmen tersebut kami buktikan melalui penyegaran dan peningkatan kualitas pelayanan Yamaha Flagship Shop Jakarta, yang hampir 2 dekade hadir memberikan pelayanan kepada konsumen," lanjut dia.
Lebih lanjut Dyonisius mengatakan bahwa YIMM akan merenovasi dealer-dealer pilihan lain di Tanah Air menjadi fasilitas premium.
Yamaha Dealer Premium sendiri memiliki beberapa kelebihan seperti desain yang mewah, dengan memperkuat identitas setiap produk melalui pengelompokan kategori seperti Premium Zone (MAXi Yamaha), Fashionable Zone (Classy), Active Zone (Generasi 125), dan Exciting Zone (Sport).
Selain itu di dealer premium diterapkan pendekatan pelayanan customer-based, yang menempatkan keinginan dan kebutuhan pelanggan sebagai prioritas utama. Hal ini dicapai lewat peningkatan pelayanan dalam digitalisasi informasi.
Ketiga ada peningkatan sisi kenyamanan di ruang tunggu, yang kini dilengkapi dengan co-working space yang modern, sehingga konsumen dapat menikmati waktu menunggu dengan bersantai atau tetap produktif saat kendaraan diservis.
Baca Juga: Fitur Unggulan Yamaha Lexi LX 155 yang Setara dengan NMax
Berita Terkait
-
Kenalan dengan Yamaha Force X 2025, Penerus X-Ride yang Lebih Keren dan Gagah?
-
Honda Patenkan Motor Matic Mirip Mio Jadul, Pedal Gas di Kaki Mirip Mobil
-
Indonesia Beruntung, di Vietnam Harga Yamaha LEXi 155 Tembus 30 Juta Rupiah
-
Dominasi Yamaha NMAX Turbo Terancam? Ini Dia Motor dengan Teknologi Lebih Canggih
-
Bukan Cuma YECVT pada NMAX Turbo, Yamaha Punya Teknologi Baru Lagi yang Lebih Canggih
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Xiaomi Targetkan Penjualan 500 Ribu Mobil Listrik 2026, Ada SUV Baru
-
5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
-
Mobil Bekas Honda Jazz 2010 Berapa Harganya Sekarang? Cek Spesifikasi, Pajak dan Kelebihannya
-
Punya Budget Rp5 Juta? Ini 5 Motor Honda Bekas Paling Bandel dan Irit yang Bisa Dipinang
-
Mobil Listrik Kia Sepi Peminat di Tengah Peningkatan Penjualan 2025
-
Cuma Beda Rp300 Ribu dari Vario 125, Ini Matic Yamaha 150cc Termurah Januari 2026 yang 'Nendang'
-
5 Oli Motor Matic Terbaik untuk Jarak Jauh Mulai Rp50 Ribuan, Kelebihan Tak Kaleng-kaleng
-
Gagah dan Anti Banjir, Cek Daftar Pajak Pajero Sport 2018-2024 Sebelum Meminang 'Si Badak' Ini
-
Ringan dan Anti-Jinjit, Ini 4 Pilihan Motor Matic Bekas Paling Nyaman untuk Orang Tua
-
Kia Perkenalkan Mobil Konsep Masa Depan Rayakan Perjalanan 80 Tahun di Industri Otomotif