Suara.com - Mobil listrik Polytron G3 telah diluncurkan di Indonesia pada Selasa (6/5/2025) dan sudah bisa dipesan di Tanah Air. Meski demikian, produksi SUV listrik itu masih menumpang di fasilitas milik PT Handal Indonesia Motor.
Commercial Director Polytron, Tekno Wibowo, menerangkan bahwa pihaknya masih merakit mobil Polytron G3 dan G+ di Handal dan belum bisa memastikan akan membangun pabrik sendiri untuk memproduksi mobil yang mirip dengan mobil asal Tiongkok buatan Skyworth Auto.
Adapun Handal merupakan tempat beberapa merek mobil Tiongkok seperti Chery, Neta dan Geely merakit mobil-mobil yang dijual di Indonesia.
"Fasilitas produksinya saat ini masih kerjasama dengan PT Handal untuk merakitnya," kata Tekno di sela-sela peluncuran Polytron G3 di Jakarta.
Ketika ditanya apakah Polytron akan membangun pabrik mobil sendiri di Indonesia, Tekno mengatakan peluang itu ada tapi dengan syarat penjualan mobil listrik tersebut tinggi.
"Semakin banyak jualan, semakin cepat pabriknya berdiri," kata Tekno.
Spesifikasi Polytron G3 dan G3+
Polytron pada Selasa kemarin meluncurkan mobil listrik perdananya di Indonesia, yakni Polytron G3. Harga mobil listrik Polytron ini dibanderol di bawah Rp 300 juta, on the road Jakarta.
Tekno menerangkan mobil listrik Polytron akan tersedia dalam dua trim, yakni Polytron G3 dan G3+. Mobil ini sudah bisa dibeli di Tanah Air,
Baca Juga: Di China Mobil Listrik ini Punya Nama Skyworth K3, Masuk Indonesia Jadi Polytron G3
“Hari ini tepat di ulang tahun Polytron ke-50 , momen tepat untuk meluncurkan mobil listrik pertama kami Polytron G3 dan G3+," beber Tekno.
Polytron G3 menggunakan baterai lithium ferro phosphate (LFP) berkapasitas 51,916 kWh, berpenggerak roda depan dengan puncak daya 150kW (201 hp) dan torsi 320 Nm. Menurut klaim pabrikan, mobil ini bisa melesat ke kecepatan 100 km/jam dari kondisi diam dalam 9,6 detik.
Sementara dengan bekal baterai itu, mobil listrik Polytron G3 ini diklaim mampu menempuh jarak hingga 402 km, berdasarkan standar CLTC.
Dari sisi eksterior, Polytron G3 merupakan SUV berukuran kompak, memiliki konfigurasi kursi dua baris dan 5 penumpang. Mobil ini dibekali lampu LED, dengan lampu belakang memanjang.
Ukuran mobil ini juga lebih besar dibanding para pesaing di kelasnya, seperti Omoda E5 dan BYD Atto 3. Polytron G3 memiliki panjang 4.720 mm, lebar 1.908 mm, tinggi 1.696 mm dan jarak sumbu roda 2.800 mm.
Mobil listrik ini menggunakan ban berukuran 235/50 R19 di depan dan belakang untuk tipe G3 dan G+ menggunakan ban lebih besar, yakni berukuran 245/45 R20. Selain itu khusus untuk Polytron G3+, ada panoramic sunroof.
Berita Terkait
-
Polytron Disebut Akan Bangun Mobil Listrik Nasional, Sudah Gandeng Pabrikan China
-
Handal Bocorkan Masih Ada Tiga Merek Otomotif Baru yang Akan Masuk Indonesia
-
Geely Pilih Kolaborasi dengan PT Handal Indonesia Motor Untuk Perakitan Mobil Listrik di Indonesia
-
Diminta Tingkatkan TKDN, Chery Didorong Bangun Pabrik Sendiri di Indonesia
-
Duel Motor Listrik Polytron: FOX R vs FOX S, Pilih yang Mana?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Daftar Harga Mobil Nissan Terbaru 2025, Mulai dari Seri MPV Sampai SUV
-
5 Tips Merawat Motor Listrik saat Musim Hujan, Biar Gak Cepat Rusak
-
Apakah Mesin Xforce dan Xpander Sama? Simak Perbedaan Spesifikasinya
-
5 Motor Matic Bekas 150cc Termurah: Harga Tak Melilit, Mesin Elit
-
BYD M9 MPV Hybrid Penantang Wuling Darion Resmi Meluncur
-
Terpopuler: Daihatsu Bikin Mobil 2-Tak? Kena Cuci Steam Bisa Mogok
-
7 Pilihan Motor Listrik yang Aman Dipakai saat Hujan, Gak Takut Korslet di Jalan
-
Berapa Harga Honda Brio Bekas dari Tahun ke Tahun? Cek Spesifikasi dan Pajak
-
4 Mobil Toyota yang Dikenal Badak dengan Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Daihatsu Siap Sambut Era Etanol, Semua Model Kompatibel dengan E10