- PT Astra Isuzu Motor Indonesia (IAMI) meresmikan Astra Isuzu Kendari untuk memberikan pelayanan yang lebih baik di Sulawesi Tenggara.
- Peresmian dealer Isuzu Kendari itu bertujuan untuk melayani bisnis tambang serta agribisnis.
- Kehadiran Outlet Astra Isuzu Kendari melengkapi 127 jaringan resmi Isuzu yang hadir di seluruh Indonesia.
Suara.com - PT Astra Isuzu Motor Indonesia (IAMI) memperluas jaringan resmi Isuzu dengan meresmikan Astra Isuzu Kendari untuk memberikan pelayanan yang lebih baik dan maksimal bagi Isuzu Partner di Sulawesi Tenggara.
President Director PT IAMI, Masayasu Hideshima mengatakan peresmian dealer Isuzu Kendari itu bertujuan untuk melayani bisnis tambang serta agribisnis.
"Peresmian outlet Astra Isuzu Kendari memiliki tujuan untuk memberikan kemudahan akses bagi Isuzu Partner yang membutuhkan kendaraan komersial berkualitas tinggi dan layanan purnajual yang prima," kata Hideshima dalam siaran pers akhir pekan kemarin.
Outlet ini menawarkan produk-produk Isuzu yang berkualitas sesuai dengan kebutuhan bisnis dan dukungan layanan purnajual untuk memastikan usaha terus berjalan lancar sehingga bisa menghasilkan keuntungan yang maksimal.
Outlet Astra Isuzu Kendari berlokasi di Jalan Laode Hadi, Bonggoeya, Kecamatan Wua-Wua, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Penambahan outlet ini dilakukan untuk memperluas akses terhadap solusi mobilitas serta layanan purnajual bagi para pelaku usaha di Sulawesi Tenggara, khususnya di sektor pertambangan dan agribisnis yang terus berkembang pesat di wilayah ini.
Fasilitas bangunan outlet Astra Isuzu Kendari terdiri atas sales, service, dan spare part (3S). Pelanggan bisa mendapatkan berbagai kendaraan yang dibutuhkan dalam menunjang bisnis, mulai dari Isuzu Traga yang merupakan kendaraan asli produksi Indonesia, Isuzu ELF, Isuzu Giga, New Isuzu mu-X sebagai kendaraan yang bisa melintasi berbagai kondisi jalanan, hingga Isuzu D-Max sebagai pikap serbaguna.
Dukungan layanan purnajual juga dimaksimalkan dengan adanya stall dan unit Bengkel Isuzu Berjalan (BIB) dengan dukungan mekanik yang sudah tersertifikasi oleh Isuzu dan dukungan peralatan modern untuk membantu perawatan hingga perbaikan kendaraan.
Outlet Astra Isuzu Kendari juga memiliki ruang spare part yang memuat berbagai macam suku cadang fast moving, medium moving dan slow moving dengan jaminan keaslian untuk memastikan kualitas kendaraan tetap di kondisi maksimal.
Kehadiran Outlet Astra Isuzu Kendari melengkapi 127 jaringan resmi Isuzu yang hadir di seluruh Indonesia. Semua ini dihadirkan demi kepuasaan pelanggan dan memastikan bisnisnya bisa terus berkembang lebih menguntungkan.
Baca Juga: Isuzu Festival 2025 Manjakan Pelanggan dengan Paket Ekstra Purna Jual
"Kehadiran outlet Astra Isuzu Kendari menjadi bagian dari komitmen Isuzu sebagai Real Partner, Real Journey untuk terus memperkuat posisi di pasar Sulawesi Tenggara dan memenuhi kebutuhan transportasi yang efisien di Sulawesi Tenggara,” lanjut dia.
Berita Terkait
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
Bus Listrik Isuzu, dengan Teknologi Kemudi Otonom, Akan Beroperasi Tahun 2027
-
Isuzu Giga Generasi Terbaru Debut di JMS 2025
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
7,8 Juta Penumpang, Kemenhub Catat Rekor Layanan Angkutan Laut Perintis
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Pajero Sport vs Fortuner: Perang Gengsi Tak Kunjung Usai, Pilih Nyaman atau Gahar?
-
Terpopuler: KPK Sita Mobil Rubicon Korupsi Ponorogo, Tantri Kotak Beli SUV Gahar
-
Siap Obrak-abrik Pasar, Triumph Mau Racik Motor Murah Under 350cc
-
Daihatsu Stabil di Urutan 2 Pasar Mobil Indonesia, Dominan di Pasar Commercial Low dan LCGC
-
5 Motor Listrik Terbaik 2025, Tampilan Keren dan Harganya Udah Murah dari Pabrik
-
Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
-
Berapa Harga Suzuki XL7 Bekas? Begini Perbandingannya dengan Kompetitor
-
5 Motor Listrik yang Bisa Bawa Galon, Rangka Kuat dan Torsi Tinggi
-
5 Rekomendasi Motor Cruiser Pajak Murah dan Irit BBM yang Gagah
-
'Matilah Ini!' Mobil Presiden Diisi Bensin Oplosan, Paspampres Panik, SPBU Langsung Ditutup