Otomotif / Mobil
Rabu, 07 Januari 2026 | 19:50 WIB
Daihatsu Sirion. (Daihatsu)
Baca 10 detik
  • Toyota Yaris dan Honda Jazz tetap menjadi favorit mahasiswa karena desain ikonik.

  • Daihatsu Ayla menawarkan pajak termurah mulai dari Rp1,2 Juta per tahun.

  • Honda Brio Satya menjadi pilihan paling lincah dan irit untuk mobilitas kampus.

3. Daihatsu Ayla 1.0L (2013)

Mobil 2 baris Rp100 juta untuk keluarga kecil.

Daihatsu Ayla generasi awal salah satu mobil jenis Hatchback yang paling murah pajak tahunannya.

Mobil ini tergolong cocok untuk mahasiswa, karena biaya perawatannya pun termasuk yang paling murah di kelasnya.

Konsumsi bensinnya juga sangat irit, karena bisa mencapai 25 km/liter untuk transmisi manual.

Pajak tahunannya sangat ringan, hanya berkisar Rp1,2 juta hingga Rp1,4 jutaan.

4. Honda Jazz GE8 (2008-2010)

Ilustrasi Honda Jazz 2010. [honda-indonesia]

Honda Jazz GE8 termasuk mobil Hatchback legendaris yang desainnya masih terlihat modern sampai sekarang.

Mobil ini cocok untuk mahasiswa karena mesin i-VTEC-nya yang bertenaga (120 PS) dan punya kabin yang sangat fleksibel berkat fitur Ultra Seat.

Meski bertenaga besar, konsumsi BBM-nya masih masuk akal di angka 12-15 km/liter.
Pajak tahunannya juga berkisar antara Rp1,8 juta hingga Rp2,3 jutaan.

Baca Juga: 5 Mobil Bekas 'Badak' di Bawah Rp35 Juta yang Irit dan Pajak Murah, Lebih Murah dari Motor Zaman Now

5. Daihatsu Sirion (2008-2011)

Daihatsu Sirion (olx)

Daihatsu Sirion sering dijuluki mobil kecil rasa Eropa karena desainnya yang unik dan fitur-fitur yang cukup lengkap di masanya.

Mobil ini cocok untuk mahasiswa, karena Sirion menggunakan mesin 1.3L yang sama dengan Xenia, sehingga sparepart-nya mudah ditemukan.

Harganya di pasar mobil bekas juga cenderung lebih terjangkau dibanding Yaris atau Jazz di tahun yang sama.

Mobil ini cukup irit untuk aktivitaas harian mahasiswa sekaligus pajak tahunannya berada di kisaran Rp1,5 juta hingga Rp2 jutaan.

Load More