Suara.com - Juara dunia MotoGP 2018, Marc Marquez telah selesai menjalani operasi bahu kiri. Operasi berlangsung di Rumah Sakit Universitari Dexeus, Barcelona, Spanyol pada, Selasa (4/12/2018).
"Operasi rumit ini dilakukan oleh Dr. Xavier Mir, Dr. Victor Marlet dan Dr. Teresa Marlet. Mereka anggota ICATME (Institut Traumatologi dan Kedokteran Olahraga Katalan)," demikian pernyataan dari Repsol Honda—tim Marc Marquez—di laman resmi mereka.
Marc Marquez harus naik meja operasi untuk menyembuhkan masalah dislokasi bahu kirinya yang sering terjadi sepanjang kompetisi MotoGP 2018.
Terakhir kali cedera tersebut terulang, saat Marquez merayakan kesuskesan menjadi juara dunia untuk ketujuh kalinya di Sirkuit Motegi, Jepang, 21 Oktober lalu.
Saat itu, Marquez merayakan keberhasilannya bersama pebalap lainnya, Scott Reading. Lantaran selebrasi yang terlalu bersemangat, bahu kiri Marquez pun bergeser.
Kondisi itu membuat Marquez terbaring di aspal sambil menahan sakit sebelum sang adik, Alex Marquez, dan asisten pribadinya membantu mengembalikan posisi bahu kiri Marquez yang bergeser.
"Marquez akan tetap berada di rumah sakit hingga 48 jam ke depan. Pekan depan dia akan memulai program rehabilitasi selama enam minggu di kota kelahirannya, Cervera, untuk pemulihan pasca operasi," ungkap pihak Honda.
Marc Marquez diharapkan sudah pulih 100 persen saat tes pramusim MotoGP 2019 berikutnya di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 6-8 Februari mendatang.
Baca Juga: Dinikahi Hulaefi, Lindswell Kwok Resmi Menganut Islam
Berita Terkait
-
Antisipasi Banjir, Pramono Luncurkan Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta
-
Kecil-Kecil Cabe Rawit, Harga Mobil Honda Ini Setara 2 Unit Alphard! Kok Bisa?
-
Daftar Harga Honda Vario Terbaru 2026, Ini Jenisnya dari Tahun ke Tahun
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Daftar Harga Honda BeAT Terbaru 2026 Lengkap dengan Model dari Masa ke Masa
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia