Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan gagal meraih kemenangan di laga terakhir penyisihan Grup B BWF World Tour Finals 2018, Jumat (14/12/2018).
Bermain di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, Cina, Hendra/Ahsan kalah dari wakil Cina Taipei, Chen Hung-Ling/Wang Chi-Lin, dengan skor 21-13, 18-21 dan 14-21.
Ini merupakan kekalahan kedua beruntun Hendra/Ahsan dari ganda putra ranking empat dunia tersebut. Sebelumnya, mereka juga kalah saat bertemu di Prancis Open 2018.
Kekalahan ini membuat langkah The Daddies—julukan Hendra/Ahsan—di BWF World Tour Finals 2018 harus terhenti.
Raihan satu poin dari tiga laga babak penyisihan membuat mereka tersingkir lebih cepat, dan harus puas menghuni dasar klasemen Grup B.
Hendra/Ahsan menyusul tiga wakil Indonesia lainnya yang sudah lebih dahulu tersingkir, yakni Anthony Sinisuka Ginting, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
Hasil ini membuat Indonesia hanya menyisakan dua wakil yang masih berpeluang lolos ke babak semifinal BWF World Tour Finals 2018, yakni Tommy Sugiarto dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Tommy Sugiarto yang tergabung di Grup B akan menghadapi tunggal putra Jepang ranking satu dunia, Kento Momota. Jika kalah, peluang lolos ke semifinal dipastikan sirna.
Sementara Hafiz/Gloria akan menghadapi wakil tuan rumah, Wang Yilyu/Huang Dongping.
Baca Juga: 3 Sirkuit dengan Penonton Terbanyak Sepanjang MotoGP 2018
Jika ingin lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2018, Hafiz/Gloria wajib menang, disamping berharap pada pertandingan lainnya, Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) mengalahkan Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia).
Berita Terkait
-
Alwi Farhan Jadikan Malaysia Open 2026 Titik Awal Perburuan Tiket BWF World Tour Finals
-
An Se-young Semringah Juarai BWF World Tour Finals, Gelar Juara ke-11 Sepanjang 2025
-
Lagi, An Se-young Juara BWF World Tour Finals 2025
-
Pergelangan Kaki Bermasalah, Sabar/Reza Kandas pada Semifinal BWF World Tour Finals 2025
-
Kalah Dramatis dari Akane, Putri KW Siap Habis-habisan Lawan Tomoka Miyazaki
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP