Suara.com - Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora) Gatot S. Dewa Broto, mengaku pihaknya sangat bangga dan bersyukur dengan keberhasilan lifter Eko Yuli Irawan meraih medali emas pada Piala Dunia Angkat Besi 2019 di Fuzhou, China pada Sabtu (23/2/2019) malam.
Gatot menilai, kemenangan itu bakal berdampak bagus untuk Eko Yuli yang kini tengah berjuang meraih satu tiket lolos ke Olimpiade 2020 Tokyo.
Medali emas Piala Dunia 2019 akan memperbesar peluang lifter kelahiran Lampung itu untuk mengikuti Olimpiade ke keempatnya setelah 2008 Beijing, 2012 London dan 2016 Rio.
"Tentu saja kami sangat senang, karena itu selain prestasi yang luar biasa, juga bagian dari persyaratan menuju (Olimpiade 2020) Tokyo," ujar Gatot S. Dewa Broto saat dihubungi, Minggu (24/2/2019).
Eko Yuli Irawan berhasil meraih medali emas di kelas 61 kilogram putra usai mencatatkan total angkatan 297 kilogram.
Angkatan itu didapat dari snatch 136 kilogram dan clean and jerk 161 kilogram.
Angkatan snacth dan clean and jerk Eko sejatinya hanya mampu berada diperingkat kedua.
Namun, angkatan total 197 kilogram berhasil membuat medali emas jatuh ditangan lifter 29 tahun tersebut.
Perihal pemberian apresiasi kepada Eko Yuli, Gatot menjelaskan belum mendapat informasi lebih lanjut. Dirinya masih menunggu arahan Menpora Imam Nahrawi.
Baca Juga: Suap Kemenpora, KPK Perpanjang Masa Tahanan Tiga Tersangka
"Sampai saat ini saya belum bisa pastikan. Karena kalau soal apresiasi (bonus), tergantung arahan dari pak Menteri (Imam Nahrawi)," tukasnya.
Sebelumnya, saat meraih medali emas di Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2018 di Ashgabat, Turkmenistan, Eko mendapat apresiasi berupa uang total mencapai Rp 450 juta.
Rinciannya Rp 250 juta dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sisanya dari pihak Kemenpora.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir
-
Debut Manis Novak Djokovic di Athena, Alejandro Tabilo Tak Berkutik
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt