Suara.com - Klub basket Satria Muda Pertamina Jakarta mengusung misi balas dendam saat menghadapi NSH Jakarta di babak semifinal playoff Indonesian Basketball League (IBL) 2018/2019.
Kalah dua kali di musim reguler membuat semangat Jamarr Andre Johnson dan kawan-kawan kian terbakar.
Sebagaimana diketahui, Satria Muda menelan dua kekalahan atas NSH Jakarta di Seri Bali dan Jogja. Saat itu, pasukan Youbel Sondakh kalah dengan skor 66-78 dan 83-87.
Pelatih Satria Muda Pertamina Jakarta, Youbel Sondakh enggan menganggap dua kekalahan di seri reguler sebagai beban.
Sebaliknya, pemain Satria Muda era 2000-an itu justru ingin anak asuhnya meningkatkan motivasi untuk membalas dendam.
"Enaknya ada motivasi tersendiri sih. Kita juga mau membuktikan kalau di playoff IBL itu kita biasa tampil lebih baik dibanding saat reguler," ujar Youbel ditemui di Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro (GMSB), Kuningan, Jakarta, Kamis (7/3/2019).
"Apalagi kita kalah dua kali dari NSH, jadi ada aroma untuk balas dendam," tambahnya.
Lebih jauh, Youbel menyebut jika Satria Muda kini sudah memiliki bentuk permainan yang lebih solid.
Kesalahan di musim reguler, khususnya dari sisi pertahanan menjadi fokus perbaikan.
Baca Juga: Marcus Kartu Merah di All England, Ini Jenis Penalty Card Dalam Bulutangkis
"Yang pasti sih dari sisi pertahanan ya. Menjaga pemain lawan harus lebih baik lagi dibandingkan musim reguler. Karena di musim reguler, sisi itulah yang kurang kuat," tukas Youbel.
Laga semifinal antara Satria Muda vs NSH Jakarta akan berlangsung, Jumat (8/3/2019) besok, di Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro (GMSB), Kuningan, Jakarta.
Berita Terkait
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo