Suara.com - Delapan wakil Indonesia akan berjibaku di babak pertama India Open 2019. Laga itu akan berlangsung hari ini, Rabu (27/3/2019) di K.D Jadhav Indoor Hall, New Delhi, ibu kota India.
Dari delapan wakil yang akan bermain, lima di antaranya adalah pasangan ganda campuran. Sementara tiga lainnya diisi dua tunggal putri dan satu tunggal putra.
Di sektor ganda campuran, tiga wakil Indonesia akan berhadapan dengan wakil tuan rumah. Mereka adalah Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow, serta Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet.
Hafiz/Gloria yang mendapat predikat unggulan keempat, akan menghadapi Rahu Mohammad Rehan/J. Anees Kowsar. Sedangkan Tontowi/Winny akan bertarung kontra Shivam Sharma/Poorvisha S. Ram.
Sementara itu, Ricky/Pia sebagai wakil ganda campuran non-pelatnas, akan bertarung memperebutkan tiket babak kedua melawan Utkarsh Arora/Karishma Wadkar.
Dari sektor tunggal putra sendiri, Tommy Sugiarto juga akan berlaga menghadapi wakil India, Subhankar Dey. Ini akan jadi pertemuan kedua antara Tommy dan Subhankar.
Berikut jadwal babak pertama Indonesia di India Open 2019 hari ini, Rabu (27/3/2019):
1. [Tunggal Putra] Tommy Sugiarto [4-Indonesia] vs Subhankar Dey [India]
2. [Tunggal Putri] Lyanny Alessandra Mainaky [Indonesia] vs Deng Joy Xuan [Hong Kong]
3. [Tunggal Putri] Yulia Yosephin Susanto [Indonesia] vs Chen Xiaoxin [China]
4. [Ganda Campuran] Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja [4-Indonesia] vs Raju Mohammed Rehan/J Anees Kowsar [India]
5. [Ganda Campuran] Yehezkiel Fritz Mainaky/Lyanny Alessandra Mainaky [Indonesia] vs Ren Xiangyu/Zhou Chaomin [China]
6. [Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti [5-Indonesia] vs Parinyawat Thongnuam/Kittipak Dubthuk [Thailand]
7. [Ganda Campuran] Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow [Indonesia] vs Shivam Sharma/Poorvisha S. Ram [India]
8. [Ganda Campuran] Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet [Indonesia] vs Utkarsh Arora/Karishma Wadkar [India]
Keterangan: Angka di depan nama negara adalah nomor unggulan di India Open 2019. Pertandingan akan dimulai pukul 10.00 waktu setempat atau pukul 11.30 WIB.
Baca Juga: Tak Cuma Sekali, 5 Foto Romantis Jokowi dan Iriana Ini Juga Bikin Baper
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
-
Silsilah Bodong Pemain Naturalisasi Malaysia Dibongkar FIFA! Ini Daftar Lengkapnya
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
Terkini
-
MotoGP Indonesia: Fermin Aldeguer Jadi Pembalap Termuda Kedua Menangi Seri
-
Insiden di Sirkuit Mandalika, Marc Marquez Terbang ke Madrid untuk Penanganan Cedera
-
Detik-detik Kecelakaan Marc Marquez hingga Alami Patah Tulang Bahu
-
Kondisi Terbaru Marc Marquez Usai Patah Tulang Bahu Kanan di MotoGP Mandalika
-
Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Bawa Ducati Lenovo Tim Terbaik MotoGP 2025
-
Resmi! Ini Starting Grid MotoGP Indonesia Setelah Maverick Vinales Mundur
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025