Suara.com - Pebalap rookie Fabio Quartararo kembali menunjukkan kecepatannya. Rider Petronas Yamaha SRT ini jadi yang tercepat di sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Ceko 2019 di Sirkuit Brno, Jumat (2/8).
Hasil ini naik 17 tingkat dari yang ditorehkannya pada sesi latihan pertama, Jumat pagi waktu setempat.
Quartararo memperbaiki catatan waktunya di FP2 MotoGP Ceko 2019 dan menjadi yang tercepat dengan waktu 1 menit 55,802 detik.
Catatan waktu ini lebih baik 0,023 detik dari pemuncak klasemen sementara pebalap, Marc Marquez, yang menempati peringkat kedua.
Pebalap Pramac Racing Jack Miller dan Andera Dovizioso (Ducati) mencetak waktu yang sama untuk berada di peringkat tiga dan empat.
Maverick Viñales (Monster Energy Yamaha MotoGP) mendapati dirinya di peringkat lima kali ini, setelah di FP1 berada di peringkat tiga.
Namun, kesialan menimpa rekan satu timnya, Valentino Rossi, yang harus membawa masuk motor M1-nya ke garasi pada 20 menit terakhir sesi karena mengalami kendala mekanis.
Berikut hasil lengkap FP2 MotoGP Ceko 2019
1 Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT): 1 menit 55,802 detik
2 Marc Marquez (Repsol Honda Team): +0,023 detik
3 Jack Miller (Pramac Racing): +0,269
4 Andrea Dovizioso (Ducati): +0,269
5 Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha): +0,282
6 Alex Rins (Team Suzuki Ecstar): +0,423
7 Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT): +0,617
8 Cal Crutchlow (LCR Honda): +0,641
9 Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha): +0,725
10 Danilo Petrucci (Ducati): +0,791
11 Joan Mir (Suzuki Ecstar): +0,818
12 Takaaki Nakagami (LCR Honda): +0,860
13 Miguel Oliveira (KTM Tech 3): +0,930
14 Stefan Bradl (Repsol Honda): +1,074
15 Aleix Espargaro (Aprilia Racing): +1,156
16 Tito Rabat (Reale Avintia Racing): +1,255
17 Sylvain Guintoli (Suzuki Ecstar): +1,296
18 Andrea Iannone (Aprilia Racing): +1,454
19 Hafizh Syahrin (KTM Tech 3): +1,682
20 Johann Zarco (Red Bull KTM): +1,694
21 Karel Abraham (Reale Avintia Racing): +1,760
22 Pol Espargaro (Red Bull KTM): +1,990
23 Francesco Bagnaia (Pramac Racing): +2,091
Baca Juga: Jakarta Dilanda Gempa, Adhi: Gelas Goyang, Kirain Ada Hantu, Tahunya Gempa
Berita Terkait
-
Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Finis Teratas, Bezzecchi 'Meledak' di Valencia
-
Menang di Portugal, Marco Bezzecchi Sebut Belajar dari Alex Marquez
-
Silly Season 2026: Ke Mana Fabio Quartararo Akan Berlabuh?
-
Jadwal MotoGP Malaysia 2025: Persaingan Terbuka Tanpa Marc Marquez dan Martin
-
Honda: Ducati Beruntung Punya Marc Marquez
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Minus Gregoria Mariska dan Anthony Ginting, Ini 13 Wakil Indonesia di Australian Open 2025
-
Target Pertahankan Tradisi Emas SEA Games, Timnas Voli Tuntut Ilmu ke Negeri China
-
Dimeriahkan Pemenang 35 Etape Tour de France, Hong Kong Cyclothon Siap Bergulir Akhir November
-
Pecco Bagnaia Tutup Musim Mengecewakan, Alihkan Fokus ke Pengembangan DesmosediciGP26
-
Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Finis Teratas, Bezzecchi 'Meledak' di Valencia
-
Hajar Ganda Korsel, Cerita Putra/Daniel usai Berhasil Juarai IIC 2025
-
Thalita Ramadhani Tak Menyangka Bisa Juara IIC 2025, Jadi Modal Berharga Hadapi Scottish Open
-
Sukses Juarai IIC 2025, Prahdiska Bagas Shujiwo Kini Alihkan Fokus ke SEA Games
-
Raih 16 Gelar, PB Djarum Juara Umum Muria Cup Sirnas C 2025
-
Diledek Juara yang Membosankan, Islam Makhachev Berani Hajar Ilia Topuria?