Suara.com - Jelang perhelatan BWF World Tour Finals 2019 di Tianhe Gymnasium, China, para wakil Indonesia terus memantapkan persiapannya. Tak terkecuali pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.
"Sejauh ini sudah siap seratus persen. Sekarang tinggal jaga kondisinya saja supaya jangan sampai sakit," kata Hendra dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Sabtu (7/12/2019).
"Kalau saya pribadi, di sisa waktu yang ada mau kembalikan fitnesnya, dan di beberapa hari ini juga mau mematangkan tekniknya," tambahnya.
Pasangan berjuluk The Daddies ini tentunya punya ambisi yang kuat untuk merebut hasil terbaik pada kejuaraan paling bergengsi ini.
Sebab, pada turnamen yang sama di tahun sebelumnya, ganda putra peringkat dua dunia ini belum berhasil lolos dari fase penyisihan grup.
Hendra/Ahsan hanya mampu memetik satu kemenangan atas pasangan Liao Min Chun/Su Ching Heng (China Taipei), dan menelan dua kekalahan dari Chen Hung Ling/Wang Chi Lin (China Taipei) serta Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang).
Kembali mendapatkan tiket ke BWF World Tour Finals, Hendra/Ahsan mengaku tak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang dimilikinya saat ini.
Kendati pun persaingan di sektor ganda putra sangat ketat dan merata, namun Hendra/Ahsan optimistis bisa keluar dari fase penyisihan grup.
"Peluang pastinya selalu ada untuk siapapun yang mau berusaha maksimal. Tapi untuk sementara, target kami lolos dari babak penyisihan grup dulu saja," tutur Hendra.
Baca Juga: 5 Berita Olahraga Pilihan: Surfer Filipina Selamatkan Nyawa Atlet Indonesia
Kejuaraan BWF World Tour Finals 2019 akan berlangsung mulai 11 hingga 15 Desember mendatang.
Berita Terkait
-
SEA Games: Dipaksa Bermain Rubber Game, Wahyu / Ade Salahkan Angin
-
Turun di SEA Games dan BWF World Tour Finals, Jonatan Christie Jaga Kondisi
-
Indonesia Masters 2020: The Daddies Target Semifinal
-
Berebut Tiket Olimpiade, Hendra Setiawan Tak Ragu Sikut Fajar / Rian
-
Dilema SEA Games 2019 dan World Tour Finals, PBSI Bagi Kekuatan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 7 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Semifinal
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji