Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon begitu emosional usai memenangkan laga perdana babak penyisihan Grup A BWF World Tour Finals 2019, Rabu (11/12).
Peringkat satu dunia itu sukses mengandaskan pasangan berjuluk Duo Menara, Li Jun Hui/Liu Yu Chen (China), dengan skor 21-18, 14-21 dan 21-18 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China.
Kevin menjelaskan bahwa sistem round robin yang diterapkan BWF World Tour Finals membuat setiap pertandingan jadi amat penting.
Karenanya, pebulutangkis 23 tahun itu merasa sangat senang, lantaran kemenangan perdana ini setidaknya memperbesar peluang mereka lolos ke fase knockout.
"Kemenangan pertama hari ini sangat berharga sekali buat kami, makanya terlihatnya sangat emosional sekali," ujar Kevin dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Rabu (11/12/2019).
"Dan kami memang mau menang. Jadi sebisa mungkin kami harus menjaga momentum ini untuk terus menang," sambungnya.
Terkait jalannya pertandingan, Kevin/Marcus sempat kehilangan game kedua lantaran kesulitan menyesuaikan permainan dengan perubahan angin.
Namun mereka pada akhirnya mampu mengatasi masalah teknis itu dan bangkit di game ketiga, sekaligus memastikan raihan satu poin jatuh ke tangan mereka.
Di laga kedua babak penyisihan Grup A, Kevin/Marcus sudah ditunggu lawan tangguh asal Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.
Baca Juga: Mikey Garcia Klaim Mimpinya Lawan Manny Pacquiao Kian Dekat Terealisasi
Merujuk rekor pertemuan, Kevin/Marcus untuk sementara tertinggal 2-3. Kemenangan yang diraih wakil Jepang, terjadi di tiga perjumpaan terakhir.
"Pastinya kami harus lebih siap lagi untuk pertandingan besok. Satu rintangan sudah terlewati, yang masih kurang-kurang hari ini harus diperbaiki lagi, karena lawan-lawan di sini kan yang terbaik semua," jelas Kevin.
Berita Terkait
-
Bintang Dunia Ikut Tanding, Predator PBC Indonesia International Open 2025 Siap Digelar di Jakarta
-
Terbongkar Alasan Kevin/Marcus Kembali Tampil Bersama, Fans The Minions Jangan Kecewa
-
Viral Kevin/Marcus 'Reuni' Main Bulu Tangkis, Lawannya Diduga Eks Ketua KPK Firli Bahuri!
-
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024, Kenapa?
-
Umumkan Pensiun dari Bulu Tangkis, Kevin Sanjaya: Ini Bukan Keputusan yang Mudah
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Indonesia Masters 2026: Raymond/Joaquin Kalah di Final, Gelar Ganda Putra Jatuh ke Malaysia
-
Kata-kata Alwi Farhan Usai Akhiri Puasa Gelar Tunggal Putra Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Juara Indonesia Masters 2026, Putus Puasa Gelar Tunggal Putra di Istora
-
Hasil dan Klasemen Terbaru Proliga 2026 Usai Jakarta Livin Mandiri Tekuk Popsivo Polwan 3-1
-
Jadwal dan Link Streaming Proliga 2026 Hari Ini Minggu 25 Januari 2026: LavAni vs Samator
-
Jadwal dan Link Live Streaming Final Indonesia Masters 2026 Sore Ini
-
ASEAN Para Games 2025: Indonesia Sudah Dapatkan 102 Emas, Masih Akan Bertambah Lagi
-
Hasil Proliga 2026 Putra: Juara Bertahan Kembali Tersungkur, Garuda Jaya Menang Dramatis 3-2
-
Kontingen Indonesia Soroti Adanya Pelanggaran Regulasi di ASEAN Para Games 2025
-
Target 5 Emas Terpenuhi, Indonesia Bidik Juara Umum Para Bulu Tangkis di ASEAN Para Games 2025