Suara.com - Promotor legendaris dunia Bob Arum harus menjilat ludahnya sendiri terkait wacana duel antara Manny Pacquiao melawan Terence Crawford.
Kurang dari sebulan setelah menyatakan ketidaktertarikannya, Arum menyebut pihaknya kini serius menggodok rencana pertarungan tersebut.
Arum mengatakan duel tinju dunia antara Manny Pacquiao dan Terence Crawford sangat mungkin terjadi.
"Duel Manny Pacquiao vs Terence Crawford adalah kemungkinan yang nyata. Itu salah satu proyek yang sedang kami kerjakan," kata Arum yang pernah lama jadi promotor Manny Pacquiao, dikutip Suara.com dari IFL TV, Rabu (15/4/2020).
Hanya saja, kata Arum, kendalanya di faktor ekonomi. Salah satunya terkait harga pay-per-view (PPV/pembelian saluran tayangan berbayar—red).
Menurutnya, harga PPV perlu diturunkan. Dengan harga PPV sebesar 80 dolar AS (sekitar Rp 1,2 juta) dinilai Arum sangat sulit untuk dijual pada masa-masa sulit seperti ini.
"Anda harus realistis menurunkan PPV di Amerika Serikat, yang menurut saya terlalu tinggi," tutur promotor dari Terence Crawford.
"Di Amerika Serikat, dengan harga 80 dolar AS, Anda akan sulit menjualnya dalam iklim (ekonomi) seperti saat ini," jelasnya.
"Jadi kita harus menurunkan harga, dan itu memerlukan biaya site fee yang besar."
Baca Juga: Danny Garcia: Jika Manny Pacquiao Ingin Dapat Banyak Uang, Lawan Saya!
"Jika kita bisa mengamankan biaya site fee, saya rasa Manny Pacquiao mau melawan Terence Crawford, dan begitupun sebaliknya," pungkas Bob Arum.
Berita Terkait
-
Saksi Mata: Floyd KO Seorang Pria dengan Satu Pukulan
-
Tinju Dunia: Thurman Klaim Semakin Dekat Tarung Ulang Lawan Pacquiao
-
Top 5 Olahraga: Raffi Beli Raket dengan Harga Wah, Raja KO Gantung Diri
-
Mikey Garcia: Kalahkan Manny Pacquiao Lebih Mudah daripada Spence
-
Top 5 Olahraga: MotoGP Dalam Zona Merah, 5 Petinju Keranjingan Judi
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
332 Tim Ramaikan Biokul Padel Tourney 2025
-
Bulu Tangkis Dapat Dukungan Maksimal di POPNAS 2025: Persaingan Pelajar dari 38 Provinsi Memanas
-
Fajar/Fikri Menang Meyakinkan, Tantang Wakil Taiwan di 16 Besar Australian Open 2025
-
Ana/Trias Tancap Gas, Libas Unggulan Keempat di 32 Besar Australian Open 2025
-
Hat-trick Juara Umum! Dominasi Satu Tim Berlanjut di AAUI Cup 2025
-
Anak Eks Persija Jakarta Resmi Gabung Gresik Petrokimia, Bareng Shella Bernadetha
-
Gabung Jakarta Livin Mandiri, Arimbi Syifana Berpotensi Pecahkan Rekor dalam Sejarah Proliga
-
Usai Catat Rekor, Pebalap Asal Magetan Bertekad Lebih Baik di Moto2 2026
-
Bocoran Dirut IBL, Sebut 16 Pemain Asing Sudah Terdaftar, Didominasi dari Amerika Serikat
-
Kronologis UFC Larang Seumur Hidup Dillon Danis Gegara Baku Hantam dengan Tim Islam Makhachev