Suara.com - PBSI tengah mempersiapkan protokol untuk menyambut wacana New Normal di Indonesia di tengah pandemi Covid-19.
Beberapa aturan telah diterapkan PBSI di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur.
Kekinian sudah melahap program latihan secara normal di mana karyawan PBSI lainnya juga sudah diberi akses memasuki Pelatnas.
"Iya saat ini kami sedang membuat aturan, sudah mulai normal," kata Kabid Binpres PBSI Susy Susanti saat dihubungi Suara.com, Rabu (3/6/2020).
"Tapi tetap dalam lingkup atlet. Kalau tidak penting-penting banget tidak boleh keluar Pelatnas."
Sebelumnya, PBSI memberlakukan kebijakan karantina mandiri bagi atlet dan pelatih Pelatnas.
Selain atlet, karyawan PBSI non-ofisial seperti cleaning service tidak diperkenankan memasuki area Pelatnas.
Kekinian, peraturan itu sudah mulai dilonggarkan. Karyawan PBSI sudah diperbolehkan masuk area Pelatnas kendati wajib mengikuti protokol Covid-19 dari pemerintah.
Agar lebih meyakinkan, atlet dan ofisial juga disebut Susy kembali menjalani rapid test Covid-19 pada 29 Mei 2020.
Baca Juga: Andai Pensiun dari MotoGP, Dorna Akan Cegah Rossi Pindah ke Superbike
Hasil rapid test menunjukkan seluruh atlet dan ofisial negatif virus Corona.
"Kalau kemarin hanya atlet saja yang ada di dalam Pelatnas, sekarang (karyawan lain) sudah mulai aktif. Tetapi tetap jaga jarak dan lebih diatur," beber Susy.
"Jadi mereka akan bertugas kalau atlet itu tidak ada. Misalkan, cleaning service akan membersihkan asrama saat atlet sedang latihan. Jadi asrama kosong."
"Tapi soal orang luar PBSI masih belum boleh datang ya. Termasuk wartawan. Kita batasi orang luar karena kita tidak tahu mereka habis dari mana saja. Kita minimalisir," tambahnya.
Berita Terkait
-
Ditlantas Polda Metro Jaya Akan Buka Kembali Gerai Perpanjangan SIM di Mal
-
Mulai Pekan Ini, Program Latihan Kevin Sanjaya Cs Kembali Normal
-
Untuk Bisa Sukses, New Normal Wajib Dibarengi dengan Penurunan Kasus Baru
-
Dibuka, Pemprov DKI Siapkan Panduan New Normal di Diskotek dan Panti Pijat
-
Cara Isi BBM di SPBU Pertamina Pada Masa New Normal
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Race Sepang Belum Start, Alex Marquez Sudah Kunci Runner-up MotoGP 2025, Kok Bisa?
-
McLaren Menggila di Kualifikasi: Norris Start Terdepan di F1 GP Meksiko 2025
-
Jadwal Final French Open 2025 Hari Ini: Fajar/Fikri Hadapi Nomor 1 Dunia
-
Prahdiska Jumpa Mohammad Zaki, Tunggal Putra Pastikan Satu Tiket Final Indonesia Masters II 2025
-
Indonesia Disanksi IOC? Menpora Erick Thohir: Bukan Dilarang Cuma...
-
Juarai All Around Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025, Angelina Melnikova Sempat Ingin Pensiun
-
French Open 2025: Sabar/Reza ke Perempat Final usai Atasi Rekan Senegara
-
French Open 2025: Jafar/Felisha Gagal Revans Wakil Thailand, Janji Bangkit Lebih Kuat
-
Jadwal MotoGP Malaysia 2025: Persaingan Terbuka Tanpa Marc Marquez dan Martin
-
Nomor eFootball Jadi Andalan, Tim Esports Indonesia Siap Berlaga di Asian Youth Games 2025