Suara.com - Lewis Hamilton akan berupaya mempersembahkan hattrick ketiga untuk Mercedes dan menambah torehan rekor pribadinya sekaligus mendekatkan dengan capaian Michael Schumacher di Grand Prix Hungaria akhir pekan nanti.
Sirkuit Hungaroring di Budapest merupakan salah satu trek favorit Hamilton, yang sejauh ini telah menang di sana sebanyak tujuh kali, dan kini pebalap Inggris itu memiliki kesempatan untuk menyamai rekor delapan kemenangan Schumacher di sirkuit tersebut.
Rekor 91 kemenangan Grand Prix Schumacher juga dalam rengkuhan Hamilton setelah ia merayakan kemenangan ke-85 di F1 pada Minggu lalu di Austria.
"Setiap kali aku diingatkan rekor yang dimiliki Michael, itu masih mengejutkanku," kata Hamilton seperti dikutip Antara dari Reuters, Rabu (15/7/2020).
"Kalian mungkin mengatakan Budapest dan Montreal menjadi sirkuit terkuatku, terutama di awal karierku. Jadi aku senang bisa kembali," kata Hamilton yang kini terpaut enam poin dari pemuncak klasemen sementara Valtteri Bottas, rekan satu tim di Mercedes.
"Ini adalah sirkuit yang Red Bull biasanya tampil sangat baik, aku rasa mereka memimpin di sini tahun lalu. Ini tidak akan mudah."
Max Verstappen akan berusaha menghentikan kemenangan beruntun Mercedes di Grand Prix ketiga pada kalender F1 itu.
Pebalap Belanda itu telah start dari baris terdepan di dua seri yang digelar di Austria, yang keduanya dimenangi masing-masing oleh Bottas dan Hamilton.
Tahun lalu Verstappen start dari pole position dan memimpin lomba sebelum bannya aus dan disalip Hamilton empat putaran jelang finis.
Baca Juga: GP Styria: Verstappen Sebut Red Bull Terlalu Lambat untuk Hentikan Mercedes
Hungaroring yang berkarakter lamban dan berliku cocok dengan mobil Red Bull yang gesit, namun apakah RB16 bisa kompetitif?
"Aku tidak tahu. Itu jawaban sederhananya. Aku tidak tahu. Tapi aku harap akan bisa lebih baik," kata Verstappen.
Pebalap Ferrari Sebastian Vettel telah dua kali menang di Hungaroring dan akan membalas kekecewaannya di Grand Prix Styria akhir pekan lalu di mana ia dan rekan satu timnya, Charles Leclerc saling bertabrakan di lap pembuka hingga keduanya gagal finis.
"Aku optimistis secara umum dan paling tidak aku tidak perlu waktu lama untuk kembali ke mobil, jadi kita harap saja Hungaria akan menjadi tempat yang bagus buat kami," kata Vettel.
Akhir pekan nanti balapan F1 masih digelar tanpa penonton dengan menerapkan protokol kesehatan ketat untuk mencegah penyebaran COVID-19.
Tag
Berita Terkait
-
McLaren Gandeng Motul sebagai Pemasok Resmi Pelumas F1
-
Cara Buat Poster ala Pembalap F1 dan MotoGP di Gemini AI yang Lagi Viral, Ini Prompt-nya
-
Drama McLaren di Monza: Oscar Piastri Dipaksa Mundur demi Lando Norris
-
Max Verstappen Tak Terbendung, Red Bull Kembali Juara di GP Italia 2025
-
Ferrari Krisis Podium, Leclerc Andalkan 3 Sirkuit Ini untuk Menang di F1 2025
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Bawa Ducati Lenovo Tim Terbaik MotoGP 2025
-
Resmi! Ini Starting Grid MotoGP Indonesia Setelah Maverick Vinales Mundur
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025
-
Kualifikasi MotoGP Indonesia: Marco Bezzecchi Lampaui Rekor Catatan Waktu Tercepat Jorge Martin
-
Marco Bezzecchi Segel Pole Position MotoGP Indonesia, Marc Marquez Tercecer
-
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Mandalika 2025, Nonton di Sini
-
Final Trial Game Dirt 2025 Bandung: Duel Hidup-Mati M. Zidane vs Asep Lukman