Suara.com - Fitriani akhirnya mampu meraih kemenangan perdana di babak penyisihan Grup P PBSI Home Tournament sektor tunggal putri, Rabu (22/7/2020).
Pada laga kedua yang berlangsung sore ini, tunggal putri 21 tahun itu berhasil mengalahkan Nandini Putri Arumni dengan dua game langsung, 21-17, 21-14.
Hasil ini membuat Fitriani yang menjadi unggulan kedua turnamen masih berpeluang lolos ke perempat final, setelah di laga perdana kalah dari Komang Ayu Cahya Dewi.
"Di pertandingan tadi pagi, lawan memang memberi tekanan," ujar Fitriani soal kekalahannya di laga perdana, dalam rilis, Rabu (22/7/2020).
"Saya sendiri merasa pergerakan saya kurang luwes, defense kurang rapat. Di game kedua saya baru menemukan permainan saya."
Pada laga kedua, Fitriani mengaku sedikit mengubah strategi di mana dia tak bermain dengan pukulan-pukulan keras. Dia membawa lawannya beradu reli-reli panjang.
"Sore ini saya nggak bisa smash full, jadi sebisa mungkin harus tahan di lapangan dan adu pola reli," jelas Fitriani.
Di babak penyisihan terakhir, Fitriani akan berhadapan dengan Aisyah Sativa Fatetani. Fitri berharap bisa tampil lebih konsisten.
"Kalau lawan ada perubahan pola main, saya harus bisa cepat beradaptasi," kata peraih gelar Thailand Masters 2019.
Baca Juga: PBSI Home Tournament: Komang Tak Menyangka Sukses Permalukan Fitriani
"Soal target, saya berharap bisa main maksimal dan kalau Allah mengizinkan saya berharap bisa lolos ke babak final," tandasnya.
Laga penyisihan terakhir akan dilangsungkan besok, Kamis (23/7/2020) pukul 08.30 WIB. Sementara sore harinya yakni pukul 15.00 WIB akan dimainkan laga perempat final.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP