Suara.com - Pebalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales berhasil meraih pole position di MotoGP Austria 2020. Dia pun percaya diri bisa tampil cepat pada balapan hari ini, Minggu (16/8/2020).
Vinales keluar sebagai yang tercepat di sesi kualifikasi setelah mencatatkan waktu 1 menit 23,450 detik.
Dia mengalahkan Jack Miller (Pramac Racing) dan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang akan start dari posisi kedua dan tiga.
Rider Spanyol itu mengaku sangat puas bisa meraih posisi terdepan pada balapan di Sirkuit Red Bull Ring nanti.
Di sisi lain, hasil itu cukup membuatnya terkejut lantaran catatan waktunya di sesi latihan bebas (FP) kurang memuaskan.
Dari empat sesi latihan bebas yang dijalani selama dua hari, 14-15 Agustus 2020, Vinales hanya satu kali masuk Top 3 yakni di FP3.
Sisanya, pebalap berjuluk Top Gun itu kesulitan untuk menemukan kecepatan, dengan alasan masalah pada cengkraman ban.
"Saya sangat senang karena tujuannya adalah berada di barisan terdepan (saat start). Saya tiba-tiba merasakan hal yang luar biasa pada motor, termasuk di FP4," kata Vinales dilansir laman resmi Yamaha MotoGP, Minggu (16/8/2020).
Kondisi itu membuat Vinales percaya diri bisa tampil cepat pada balapan nanti. Dia juga memuji kinerja tim yang dinilainya amat baik dalam mencari solusi dari masalah ban.
Baca Juga: Top 5 Sport Sepekan: Vinales Akui Teknik Rossi Ini Bikin Dia Keteteran
"Bagaimanapun, motornya bekerja dengan fantastis, sangat berbeda dari Brno," kata Vinales.
"Jadi, saya sangat senang dan antusias. Kami tahu bahwa dalam satu putaran kami bisa sangat cepat," tambahnya.
Berikut starting grid MotoGP Austria 2020:
1. Maverick Viñales (Monster Yamaha)
2. Jack Miller (Pramac Ducati)
3. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha)
4. Andrea Dovizioso (Ducati Team)
5. Pol Espargaro (Red Bull KTM)
6. Joan Mir (Suzuki Ecstar)
7. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha)
8. Alex Rins (Suzuki Ecstar)
9. Johann Zarco (Reale Avintia)
10. Takaaki Nakagami (LCR Honda)
11. Miguel Oliveira (KTM Tech3)
12. Valentino Rossi (Monster Yamaha)
13. Danilo Petrucci (Ducati Team)
14. Aleix Espargaro (Aprilia Gresini)
15. Cal Crutchlow (LCR Honda)
16. Iker Lecuona (KTM Tech3)
17. Brad Binder (Red Bull KTM)
18. Alex Marquez (Repsol Honda)
19. Stefan Bradl (Repsol Honda)
20. Bradley Smith (Aprilia Gresini)
21. Tito Rabat (Reale Avintia)
22. Michele Pirro (Ducati Team)
Berita Terkait
-
Resmi! Ini Starting Grid MotoGP Indonesia Setelah Maverick Vinales Mundur
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Klarifikasi Pemotor yang Hadang Laju Bus di Turunan: Bukan Niat Arogan, tapi Urai Kemacetan
-
Dari Gear 125 hingga R7: Segini Harga Motor Yamaha Oktober 2025
-
7 Rekomendasi Motor 2 Tak Cocok untuk Bahan Gorengan: Harga Melambung Tembus 100 Persen
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
MotoGP Indonesia: Fermin Aldeguer Jadi Pembalap Termuda Kedua Menangi Seri
-
Insiden di Sirkuit Mandalika, Marc Marquez Terbang ke Madrid untuk Penanganan Cedera
-
Detik-detik Kecelakaan Marc Marquez hingga Alami Patah Tulang Bahu
-
Kondisi Terbaru Marc Marquez Usai Patah Tulang Bahu Kanan di MotoGP Mandalika
-
Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Bawa Ducati Lenovo Tim Terbaik MotoGP 2025
-
Resmi! Ini Starting Grid MotoGP Indonesia Setelah Maverick Vinales Mundur
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025