Suara.com - Maverick Vinales mengawali Grand Prix Aragon sebagai yang tercepat di sesi latihan bebas pertama pada Jumat (16/10/2020) di saat tiga pebalap Yamaha tampil terdepan
Pebalap tim Monster Energy Yamaha itu mencetak waktu satu menit 49,866 detik di sesi latihan pagi yang sempat tertunda 30 menit karena kondisi trek yang dingin, demikian laman resmi MotoGP.
Vinales mengungguli duet tim pebalap tim satelit Petronas Yamaha Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo.
Sementara Alex Marquez, setelah meraih podium MotoGP perdananya di Le Mans, meneruskan penampilan apiknya bersama Honda dan finis P4, hasil terbaik sang rookie di sesi latihan bebas musim ini.
Takaaki Nakagami menjadi pebalap Honda kedua tercepat hari itu dan finis P5, mengungguli runner-up klasemen Joan Mir dari tim Suzuki.
Suhu Aragon yang dingin cukup menyulitkan pebalap untuk mendapatkan daya cengkeram optimal ban motor mereka.
Segera setelah FP1 dimulai, pebalap tim Esponsorama Racing Johann Zarco pun terjatuh, sementara Vinales menghindarkan dirinya dari kecelakaan di Tikungan 14 sebelum Marquez terjatuh di Tikungan 2.
Quartararo, pemuncak klasemen, sempat terjatuh juga ketika mengerem menuju Tikungan 8, pada akhir sesi. Pebalap Prancis itu mampu berdiri dengan sedikit terpincang-pincang.
Morbidelli juga terjatuh hari itu di 10 menit terakhir.
Baca Juga: Yamaha Tak Berencana Cari Pengganti Valentino Rossi di GP Aragon
Ducati bermain aman pagi itu setelah kesulitan membuat ban mereka panas dan pada akhirnya tidak ada pebalap mereka yang finis sepuluh besar.
Juara dunia sembilan kali Valentino Rossi terpaksa melewatkan Grand Prix Aragon pekan ini setelah hasil tes pada Kamis menunjukkan dirinya terinfeksi COVID-19. Pebalap Italia itu juga kemungkinan absen di balapan kedua di Aragon pekan depan.
Test rider Honda Stefan Bradl masih dimandati Honda untuk menggantikan Marc Marquez yang cedera.
Berikut 10 besar catatan waktu di FP1
1. Maverick Viñales (Monster Energy Yamaha MotoGP) – 1:49,866
2. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) + 0,085
3. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) + 0,276
4. Alex Marquez (Repsol Honda Team) + 0,310
5. Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) + 0,554
6. Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) + 0,559
7. Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory Racing) + 0,598
8. Cal Crutchlow (LCR Honda Castrol) + 0,732
9. Alex Rins (Team Suzuki Ecstar) + 0,855
10. Aleix Espargaro (Aprilia Racing Team Gresini) + 0,935
(Antara)
Berita Terkait
-
Jakarta Jadi Saksi Sejarah Peluncuran Yamaha M1 V4 Mesin Baru Fabio Quartararo
-
Fabio Quartararo Masih Buta Soal Performa Mesin V4 Yamaha M1 2026
-
Rayakan Ulang Tahun ke-114, Benelli Motor Ungkap Capaian Positif 2025 di Indonesia
-
Maverick Vinales Comeback! Pulih dari Cedera dan Siap Tempur di MotoGP Valencia 2025
-
Silly Season 2026: Ke Mana Fabio Quartararo Akan Berlabuh?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia