Suara.com - Setelah memecahkan rekor 92 kemenangan di Formula 1 akhir pekan lalu, Lewis Hamilton bakal menjadi pusat perhatian kembali akhir pekan ini ketika Mercedes ingin menyegel titel konstruktor ketujuh kalinya secara beruntun.
Di saat Formula 1 kembali ke Imola untuk pertama kalinya sejak 14 tahun silam, Mercedes membutuhkan hanya 11 poin untuk mengonfirmasi titel ketujuh mereka.
Belum pernah ada tim yang meraih titel konstruktor sebanyak tujuh kali secara beruntun. Mercedes saat ini berbagi rekor gelar dengan Ferrari, yang menang enam gelar secara berturut-turut dari 1999-2004.
Tim Silver Arrow saat ini memiliki keunggulan 209 poin dari rival terdekat mereka, Red Bull, di klasemen konstruktor dengan lima balapan tersisa. Sebanyak 44 poin maksimal bisa dikemas tim di setiap lomba, dengan rincian 25 poin untuk juara, 18 poin untuk runner-up, dan tambahan satu poin untuk lap tercepat.
Finis 1-2 Hamilton dan rekan satu timnya, Valtteri Bottas, di Portimao pekan lalu, merupakan kali keempat bagi kedua pebalap Mercedes itu mendominasi balapan musim ini, di saat keduanya rata-rata mempersembahkan 36 poin bagi tim mereka per lomba.
Dengan kata lain, jika salah satu dari mereka finis P4 akhir pekan nanti, maka itu cukup untuk membuat Mercedes berpesta.
Namun, Mercedes dan para rival bakal mendapati tekanan ekstra karena Grand Prix Emilia Romagna akhir pekan nanti digelar dalam dua hari saja, yang berarti tidak ada sesi latihan bebas pada Jumat (30/10/2020).
Satu sesi latihan bebas akan digelar pada Sabtu (31/10/2020) sebelum kualifikasi.
Masa depan Hamilton
Baca Juga: Ada yang Beda di GP Emilia Romagna, Apa Itu?
Selain memimpin upaya Mercedes meraih kejayaan yang belum pernah terjadi sebelumnya di Imola nanti, Hamilton akan menghadapi pertanyaan tentang masa depannya setelah pada Senin terdapat kesepakatan oleh semua sepuluh tim dalam mendukung penerapan batas gaji mulai 2023.
Juara dunia enam kali itu akan habis kontraknya dengan Mercedes akhir tahun ini, dan jelas bahwa upaya pemangkasan biaya itu akan berdampak langsung terhadap negosiasinya dengan Mercedes.
Tim pabrikan Jerman itu telah menegaskan bahwa mereka melihat Hamilton sebagai aset penting bagi brand mereka di saat Formula 1 menikmati pertumbuhan cepat kelompok demografi anak-anak muda di era digital sekarang.
Hamilton direncanakan segera memulai pembicaraan terkait kontrak berdurasi tiga tahun setelah Mercedes meraih titel ketujuhnya.
Pebalap Britania itu juga sedang menuju gelar ketujuhnya ketika 77 poin memisahkan dirinya dengan Bottas di klasemen.
Baik Hamilton maupun bos tim Mercedes Toto Wolff mengatakan pada akhir pekan lalu bahwa mereka ingin bersama di Mercedes tahun depan.
Berita Terkait
-
Vision V Datang, Alphard dan V-Class Jadi Usang? Mercedes-Benz Rilis Standar Baru MPV Supermewah
-
Berapa Harga Mercy BJ Habibie yang Dibeli Ridwan Kamil? Kini Mau Dikembalikan ke Keluarga
-
KPK Periksa Ilham Habibie: Diduga Mobil Mercy BJ Habibie Dibeli dari Uang Korupsi?
-
Intip Mobil Presiden Prabowo saat Kunjungan di Jepang, Punya Spek Gahar dan Tahan Peluru
-
Jadi Babak Akhir, Culpa Nuestra dari Trilogi Culpable Umumkan Jadwal Tayang
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Kondisi Terbaru Marc Marquez Usai Patah Tulang Bahu Kanan di MotoGP Mandalika
-
Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Bawa Ducati Lenovo Tim Terbaik MotoGP 2025
-
Resmi! Ini Starting Grid MotoGP Indonesia Setelah Maverick Vinales Mundur
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025
-
Kualifikasi MotoGP Indonesia: Marco Bezzecchi Lampaui Rekor Catatan Waktu Tercepat Jorge Martin
-
Marco Bezzecchi Segel Pole Position MotoGP Indonesia, Marc Marquez Tercecer
-
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Mandalika 2025, Nonton di Sini