Suara.com - Pebalap tuan rumah, Miguel Oliveira merayakan kemenangan keduanya di MotoGP 2020 setelah menjuarai MotoGP Portugal yang menjadi seri pamungkas musim ini, Minggu (22/11/2020) malam WIB.
Pebalap tim Red Bull KTM Tech 3 itu membalap dengan nyaris sempurna dan finis 3,193 detik di depan Jack Miller dari tim Pramac Racing.
Franco Morbidelli dari tim Petronas Yamaha SRT harus puas finis di peringkat ketiga setelah disalip oleh Miller di lap terakhir.
Start dari pole position, Oliveira tampil dominan di Sirkuit Algarve alias Sirkuit Portimao yang menjalani debut di MotoGP, dan menjadi balapan pertama yang digelar di Portugal sejak 2012 silam.
Hingga paruh pertama lomba, pebalap yang meraih kemenangan perdana MotoGP-nya di MotoGP Styria itu perlahan tapi pasti menjaga jaraknya hingga 3,6 detik dari Morbidelli yang membayangi di belakang.
Sementara itu, Morbidelli dan Miller memiliki pertarungannya sendiri dan kembali terlibat duel lap terakhir seperti di MotoGP Valencia pekan lalu, namun kali ini sang pebalap Italia gagal mempertahankan posisinya.
Meski demikian, Morbidelli berhak menyandang runner-up MotoGP 2020 setelah mempertahankan posisinya di peringkat kedua klasemen akhir rider dengan keunggulan 19 poin atas Alex Rins (Suzuki Ecstar) di peringkat ketiga, sedangkan Miller memastikan titel konstruktor jatuh ke tangan Ducati sebelum hijrah ke tim pabrikan tahun depan.
Suzuki dan Ducati tiba di Portimao dengan raihan poin yang sama di klasemen konstruktor. Namun capaian Miller menyumbang 20 poin untuk pabrikan asal Bologna itu di saat Rins hanya mampu menambah satu poin setelah finis P15, membuat Ducati merebut titel konstruktor untuk kedua kalinya sejak terakhir kali berjaya pada MotoGP 2007.
Dengan hasil ini, Suzuki, yang telah merebut gelar juara dunia pebalap lewat penampilan konsisten Joan Mir dan mengamankan gelar tim pekan lalu, gagal mewujudkan ambisinya meraih triple crown alias menyapu bersih titel tahun ini.
Baca Juga: Tinggalkan Motor, Franco Morbidelli Bawa Hyundai di Seri Terakhir WRC 2020
Bahkan, Suzuki disalip oleh Yamaha yang keluar sebagai runner-up konstruktor MotoGP 2020 berkat tambahan 16 poin dari Morbidelli.
Tak ada selebrasi juga untuk Mir yang sempat terlibat senggolan dengan Francesco Bagnaia dan Johann Zarco, sebelum pada akhirnya ia mengalami masalah teknis di motornya dan kembali ke garasi ketika balapan menyisakan 10 putaran.
Di garasi tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi mengakhiri 15 tahun kemitraannya dengan tim pabrikan Yamaha tersebut dengan hasil finis P12 di Portimao.
Rossi, yang telah meraih tujuh titel di premier class, adalah salah satu dari beberapa pebalap yang mengadakan perpisahan di akhir musim ini, dengan Andrea Dovizioso yang bakal mengambil 'cuti' dan Cal Crutchlow yang akan mengemban tugas sebagai test rider Yamaha tahun depan.
Rossi sendiri akan bergabung ke tim satelit Petronas Yamaha musim depan, bertukar bangku dengan Fabio Quartararo yang akan menjadi tandem Maverick Vinales di tim pabrikan pada MotoGP 2021.
Hasil MotoGP Portugal 2020:
Berita Terkait
-
Terdepak dari Pramac, Miguel Oliveira: Keputusan Ini Mengejutkan Saya
-
Terdepak dari Pramac, Miguel Oliveria Bakal Jadi Test Rider Aprilia?
-
Singkirkan Miguel Oliveira, Jack Miller Resmi Bertahan di Pramac Tahun 2026
-
Alex Rins Ditendang dari Yamaha? Paolo Pavesio Beberkan Faktanya
-
Pramac Belum Memutuskan, Jack Miller dan Miguel Oliveira Harus Sabar Lagi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak