Suara.com - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie mengaku sedikit tegang saat memainkan laga debut di ajang BWF World Tour usai kurang lebih sembilan bulan tidak bertanding.
Jonatan dan pebulutangkis Indonesia saat ini tengah berada di Bangkok, Thailand, untuk mengikuti tiga turnamen BWF World Tour leg Asia yakni Yonex Thailand Open, Toyota Thailand Open, dan BWF World Tour Finals 2020.
Di Yonex Thailand Open 2021 yang berlangsung pekan ini, tepatnya 12-17 Januari, Jojo --sapaan akrab Jonatan-- sukses melangkah ke babak kedua.
Jojo lolos ke babak 16 besar setelah menjalani pertarungan sengit menghadapi wakil Singapura, Loh Kean Yew. Bermain di Impact Arena, Bangkok, jawara Asian Games 2018 itu menang 12-21, 21-10, 21-16.
Pasca laga, Jonatan mengaku cukup tegang memainkan pertandingan ini. Kondisi itu jadi salah satu faktor kenapa dia yang notabene peringkat tujuh dunia mampu disulitkan oleh Loh yang kini duduk di peringkat ke-38.
"Pastinya sembilan bulan tak bertanding feeling (perasaan-Red) beda. Perasan juga sedikit tegang di awal," kata Jonatan Christie dalam rilis PBSI, Selasa (12/1/2021).
"Tapi ya harus balik lagi dari pikirannya sih. Harus putar pikiran agar tidak terbawa suasana. Jadi berpikir tidak mau kalah, main mati-matian di game kedua dan ketiga," tambahnya.
Ini menjadi kemenangan ketiga beruntun Jonatan atas Loh Kean Yew. Dua laga sebelumnya terjadi pada Indonesia International Challenge 2013, dan Indonesia International Challenge 2014.
Di babak kedua, Jonatan akan menghadapi Jason Anthony Ho-Shue (Kanada) yang lolos tanpa keringat setelah lawannya, Parupalli Kashyap mundur berkaitan dengan Covid-19 yang menyebar di antara tim bulutangkis India.
Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021: Anthony Ginting Menang, Gregoria Mariska Tumbang
BWF sebelumnya mengkonfirmasi bahwa empat pemain dinyatakan positif Covid-19 jelang babak pertama Yonex Thailand Open 2021 berlangsung.
Keempat pemain tersebut termasuk dua dari India, satu dari Jerman, dan satu dari Mesir.
Setelah menguji ulang spesimen yang sama, satu pemain dari India, dan kedua pemain dari Jerman dan Mesir ditemukan negatif.
Satu pemain India tetap positif dan diisolasi selama minimal 10 hari di rumah sakit. Tidak disebutkan secara jelas siapa pemain India tersebut.
Namunm merujuk data BWF, terdapat dua pemain India yang mundur di babak pertama ini yakni Saina Nehwal yang dijadwalkan bertanding dengan Selvaduray Kisona, serta Parupalli Kashyap yang dijadwalkan berjumpa Jason Anthony Ho-Shue.
Parupalli dan Saina Nehwal diketahui merupakan suami istri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Target Juara! Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia Datangkan Pelatih Italia dan Bintang Dunia