Suara.com - Dua pebulutangkis Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo dan Putri Kusuma Wardani jadi korban aturan baru BWF perihal format turnamen di tengah pandemi Covid-19.
Wabah virus Corona yang masih menghantui dunia membuat BWF terpaksa menghilangkan babak kualifikasi pada turnamen BWF World Tour level Super 300 dan Super 500.
Aturan itu membuat Chico dan Putri kesulitan untuk tampil di dua turnamen BWF World Tour level Super 300 yang akan berlangsung pada Maret 2021 yakni Swiss Open dan German Open.
Tanpa adanya babak kualifikasi, Chico dan Putri hanya masuk daftar tunggu dengan urutan yang terbilang jauh sehingga kans mereka untuk tampil sangatlah kecil.
Kondisi itu turut disayangkan Kabid Binpres PBSI, Rionny Mainaky. Pandemi Covid-19 memperkecil kesempatan tampil untuk para pebulutangkis muda yang mayoritas masih berada di ranking bawah.
"Itu sangat disayangkan, pada masa pandemi seperti ini untuk level Super 300 dan 500 babak kualifikasinya ditiadakan," kata Rionny Mainaky.
"Kalau ada mungkin peluang besarnya pada Chico yang bisa tampil di kejuaraan itu," ucap Rionny.
Chico dan Putri sendiri telah resmi ditarik mundur oleh PBSI dalam dua turnamen di atas dengan alasan tak ingin berjudi memberangkatkan keduanya tanpa ada kepastian untuk bertanding.
Selain Chico dan Putri, PBSI juga resmi menarik mundur Jonatan Christie dari Swiss Open dan German Open dengan alasan berbeda.
Baca Juga: Pelantikan Kepala Desa se-Kabupaten Bogor Ditengah Pandemi Covid-19
Jojo --sapaan akrab Jonatan-- dianggap tidak siap untuk tampil setelah mendapatkan hasil buruk di Yonex Thailand Open dan Toyota Thailand Open di Bangkok, Thailand pada pertengahan Januari lalu.
Tag
Berita Terkait
-
Jonatan Christie Mundur dari Dua Turnamen Eropa Meski Tak Cedera, Kenapa?
-
Hati-hati, Ini Faktor yang Bikin Imunitas Tubuh Turun Selama Pandemi
-
Melahirkan di Tengah Pandemi Covid-19, Ini Tips Cari RS Bersalin yang Aman
-
Bertahan Hidup di Tengah Pandemi ala Pedagang Oleh-oleh Pontianak
-
Selama Pandemi, Masyarakat Bisa Penuhi Kebutuhannya di Urban Farming Ini
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
Kumamoto Masters 2025: Gregoria Melaju ke Perempat Final, Tiga Wakil Indonesia Gugur
-
Daftar Pemain Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2025: Ada Rivan Nurmulki, Farhan Halim Absen
-
Legenda Basket Tony Parker Turun Tangan, Latih Prancis di Piala Dunia FIBA U-17 2026
-
Tinggi 2,33 Meter, Olivier Rioux Catat Rekor sebagai Pebasket Tertinggi dalam Sejarah NCAA
-
Zhang Ziyu Cetak Sejarah, Pebasket Putri China Pertama yang Lakukan 'Dunk'
-
Belanda Lagi, Erick Thohir Jalin Kerja Sama untuk Bangun Pemuda dan Olahraga
-
Eks Pelatih CLS Knights Kembali ke Indonesia, Latih RANS Simba Bogor
-
Berbenah Jelang IBL 2026, Tangerang Hawks Perkuat Jajaran Kepelatihan
-
Alwi Farhan Siap Tempur Hadapi Wang Tzu Wei di 16 Besar Kumamoto Masters 2025
-
Hasil Kumamoto Masters 2025: Ubed Evaluasi Fisik dan Mental Usai Terhenti di Babak Pertama